Kediri

Puluhan Truk Tanah Uruk Dirazia Tim Gabungan

Diterbitkan

-

Puluhan Truk Tanah Uruk Dirazia Tim Gabungan

Memontum Kediri — Karena “overload” dan melebihi tonase, puluhan truck bermuatan tanah urug, diamankan petugas gabungan Dishub Kabupaten Kediri dan Satlantas Polres Kediri Kota. Operasi ini dilakukan sebagai upaya untuk menjaga keamanan dan mencegah potensi terjadinya laka – lantas serta mencegah terjadinya kerusakan jalan yang disebabkan kelebihan tonase pada truck.

Kepala Bidang pengendalian operasional (Dalop) Suradi mengatakan, Dishub Kabupaten Kediri bekerjasama dengan Satlantas Polres Kediri Kota tengah melakukan penertiban terhadap angkutan kendaraan truck tanah urug diwilayah Desa Tiron Kecamatan Banyakan, Kabupaten Kediri.”Dalam operasi ini 15 Truck kita tilang, karena

armada truk melibihi tonase dan dimensinya. Bahkan, ada truk yang tidak dilengkapi dengan buku uji kir.”ujarnya

Lebih lanjut Suradi mengatakan, berdasarkan aturan yang ada, truck dapat diizinkan oprasional maksimum muatan 8 ton saja, namun dilapangan ditemukan melebihi muatan.”Kita langsung menindak tegas dengan cara menilangnya dan selanjutnya akan kita amankan di Kantor Dishub Kabupaten Kediri untuk mengurangi jumlah muatan,”lanjutnya.

Advertisement

Terpisah, Adi Sujarno warga Desa Banyakan RT. 2 RW. 2 Kecamatan Banyakan, Kabupaten Kediri mengaku resah dengan ratusan truck bermuatan tanah urug yang berlalu lalang didesanya.”Kami merasa kesal karena kendaraan truck tersebut membawa dampak polusi udara debu, kami menderita batuk – batuk dan sesak nafas, dan jalan desa kami juga rusak parah,” ungkapnya.

Selain itu, dengan banyaknya truck yang lalu lalang disekitar didesanya, jalan – jalan pada rusak semua.” Karena jalan desa rusak tidak jarang menimbulkan bahaya dan mala petaka bagi pengendara sepeda motor pada malam hari,” tukasnya.

Karena banyaknya pelanggaran pada armada reuk tersebut, maka puluhan rayap aspal itu oleh Satlantas Polresta Kediri langsung ditilang dan trukmya dikandangkan halaman Dishub Kabupaten Kediri. (aji/mid/nay)

Advertisement
Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas