Kota Batu
Dandim 0818 Kab Malang-Batu Hadiri Resepsi Kenegaraan HUT ke-73 RI
Memontum Kota Batu –Bertempat di Gedung Graha Pancasila Balaikota Among Tani Kota Batu telah dilaksanakan acara resepsi kenegaraan dalam rangka memperingati kemerdekaan RI ke 73 tahun 2018 yang dihadiri Dandim 0818 Kab Malang-Batu Letkol Inf Ferry Muzawwad, S.IP, Jumat malam (17/8/18).
Hadir dalam kegiatan tersebut Forkopimda Kota Batu yakni
Walikota Batu Dewanti Rumpoko, Kapolres Batu AKBP Budi Hermanto S.I.K ,Muspika se Kota Batu. Juga para veteran, warakauri, orang tua dari Paskibra serta masyarakat Kota Batu.
Dalam kegiatan tersebut Walikota Batu Dewanti Rumpoko, Dandim 0818 Letkol Inf Ferry Muzawwad S.IP maupun ketua DPRD Kota Batu Cahyo Edi P menyampaikan kata sambutannya.
Usai menghadiri kegiatan resepsi kenegaraan, Dandim 0818 Kab Malang-Batu Letkol Inf Ferry Muzawwad S.IP mengatakan, “Saya bangga dengan adik adik kita yang tergabung dalam Paskibra (Pasukan Pengibar Bendera). Dengan penuh semangat serta tanggung jawab mereka dapat melaksanakan tugas dengan baik,” ujar Dandim.
Dengan telah merayakan peringatan Hari Proklamasi Kemerdekaan yang ke 73, Dandim 0818 berharap, bangsa dan negara Indonesia yang kita cintai ini semakin jaya dan maju, tentunya diimbangi dengan tarap kehidupan masyarakat yang semakin makmur juga.
“Kegiatan acara resepsi ini merupakan acara rasa syukur atas kemerdekaan yang telah dicapai oleh para pahlawan didalam merebut kemerdekaan dari kaum penjajah,” ujarnya.(fik/ono)