Sidoarjo

Agar Langsung Beroperasi, PCNU Sidoarjo Desak RSUD Barat Dibangun Skema KPBU

Diterbitkan

-

Agar Langsung Beroperasi, PCNU Sidoarjo Desak RSUD Barat Dibangun Skema KPBU

Memomtum Sidoarjo – Kendati belum ada kesepakatan skema pembangunan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Barat di DPRD, mendorong Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Sidoarjo angkat bicara. PCNU mendesak RSUD Barat dibangun menggunakan skema Kerjasama Pemerintah dan Badan Usaha (KPBU). Alasannya, saat diresmikan RSUD bisa langsung beroperasi.

“Saat ini warga Sidoarjo terutama bagian barat sudah menanti-nanti kehadiran rumah sakit itu. Karenanya harus segera dibangun karena RSUD Sidoarjo sering overload,” terang Ketua PCNU Sidoarjo, KH Maskun kepada Memontum.com, Minggu (7/10/2018).

Lebih jauh, Maskun menguraikan polemik skema pembiayaan seharusnya segera diselesaikan. Hal ini dengan pertimbangan kebutuhan masyarakat itu. Apalagi, Pemkab Sidoarjo sudah memiliki perhitungan matang soal skema KPBU yang diterapkan dalam membangun RSUD Barat itu.

“Saya berharap kader NU baik di legislatif maupun eksekutif, mendukung penuh kebijakan untuk segera membangun RSUD itu. Kalau skema KPBU memudahkan pendirian rumah sakit dan mempercepat operasional, kenapa tidak menjadi keputusan bersama,” pintanya.

Advertisement

Hal senada, disampaikan Sekretaris Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Sidoarjo, M Idham Kholiq.

Menurutnya, skema pembiayaan rumah sakit hendaknya diserahkan ke Pemkab Sidoarjo. Idham meyakini masyarakat Sidoarjo barat, tidak mencampuri urusan skema yang masih alot dibahas dewan itu.

Laman: 1 2

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas