Sidoarjo
Sekolah Muslimat NU Pucang Sidoarjo Launching Pembelajaran Alumni Berakhlak
Memontum Sidoarjo – Sekolah Muslimat NU yang berlokasi di JL Jenggolo 53 Sidoarjo melaunching program ASTEAM (Adab, Science, Teknologi, Engineering, Art, Mathematics) Education Management di RM Handayani, Kahuripan Nirvana Village (KNV) Sidoarjo, Rabu (15/05/2019). Launching ini untuk menjadikan Alumni yang berkarakter dan berakhlak.
Kepala MTs Bilingual Muslimat NU Pucang, Syamsuhari mengatakan Asteam Education Management terdapat tiga program. Yakni Ayo Mondok, Kuliah Adab, Coding, TOEFL dan Launching Pembelajaran 4.0 menuju 5.0. Menurutnya program ini yang menjadi cikal bakal berdirinya Boarding School PC Muslimat NU Sidoarjo. Asteam Education management ini diterapkan sekolah Muslimat NU mulai dari MI NU, MTs Bilungual Muslimat NU dan MA Bilingual Muslimat NU.
“Sekolah Muslimat NU Pucang ini ingin mewujudkan pembelajaran selangkah lebih maju. Kalau pembelajaran 4.0 hanya melibatkan teknologi saja, pembelajaran 5.0 adalah pembelajaran yang melibatkan teknologi dan adab,” kata Syamsuhari.
Ketua PWLP Maarif NU Jawa Timur, Dr Noorshodiq Askandar menjelaskan dengan kuliah adab siswa bisa memiliki kelebihan pintar dan benar yang menjadi ciri khas ilmuwan Muslim.
“Sekolah di Lingkungan NU harus lebih baik dalam pemanfaatan dan pengembangan teknologinya,” pintahnya.
Sementara Wakil Bupati Sidoarjo, Nur Ahmad Syaifuddin mengaku sangat bangga sekaligus berterima kasih kepada Muslimat NU Cabang Sidoarjo karena mengambil strategis dalam penyediaan SDM. Hal itu nantinya akan menjadi tonggak sejarah pendidikan di Sidoarjo.
“Pendidikan kita saat ini bukan saja mentransfer keilmuan. Tetapi harus memiliki aqidah dan keimanan yang kuat untuk menghasilkan ilmuwan berakhlak yang benar,” tandasnya.
Sedangkan launching ini ditutup dengan deklarasi pembelajaran 5.0 dari para siswa Muslimat NU Pucang. (Wan/yan)