Kediri
Akhirnya, Tiga Paslon Lengkapi Kekurangan Persyaratan
Memontum Kediri — Setelah dilakukan ferifikasi persyaratan administrasi pencalonan dalam pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2018, akhirnya pada Sabtu (20/1/2018), Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Kediri telah mengumumkan bahwa persyaratan ketiga pasangan calon (Paslon) dinyatakan lengkap.
Ketua KPU Kota Kediri Drs Agus Rofikmengatakan, dari hari terakhir (20/1/2018), ketiga nama pasangan paslon yakni Abdullah Abu Bakar – Lilik Muhibbah, Aizzudin Abdurrahman – Sujono Teguh Wijaya dan paslon dr. Samsul Ashar – Teguh Juniadi,SE telah mengumpulkan dokumen persyaratan perbaikan secara lengkap.”Para paslon telah melengkapi persyaratan secara lengkap dari batas waktu yang telah ditentukan oleh KPU,” lanjutnya.
Masih kata Agus Rofiq, setelah data perbaikan ini masuk, KPU akan segera melakukan tahapan penelitian hasil perbaikan persyaratan ini. “Yang jelas, pada hari ini mereka telah mengumpulkan data persyaratan secara lengkap atas kekurangan yang kami telah umumkan kepada ketiga paslon kemarin,” tuturnya.
Sedangkan untuk tahapan berikutnya, ketiga paslon tinggal menunggu penetapan pasangan calon dan pengambilan nomor pada 13 Februari 2018 nanti. (mid/aji/yan)