Pemerintahan

Bupati Lumajang Hadiri Pelantikan Pengurus DPD PGMI

Diterbitkan

-

Pelantikan 12 Pengurus Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Persatuan Guru Madrasah Indonesia (PGMI) Kabupaten Lumajang.
Pelantikan 12 Pengurus Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Persatuan Guru Madrasah Indonesia (PGMI) Kabupaten Lumajang.

Memontum Lumajang – Bertempat di Halaman Belakang Pendopo Arya Wiraraja Kabupaten Lumajang, Bupati Lumajang, Thoriqul Haq, menghadiri acara pelantikan 12 Pengurus Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Persatuan Guru Madrasah Indonesia (PGMI) Kabupaten Lumajang Masa Bakti 2020 – 2025, Selasa (24/11) malam.

Prosesi pelantikan sendiri, dilakukan oleh Wakil Ketua DPW PGMI Provinsi Jawa Timur, H. Mashadi.

Dalam kesempatan itu, Bupati Lumajang mengucapkan selamat atas dilantiknya DPD PGMI Kabupaten Lumajang. Dengan telah dilantiknya pengurus DPD PGMI, diharapkan bisa memberikan kontribusi yang positif terhadap pendidikan di Kabupaten Lumajang.

Karena, Pemerintah Kabupaten Lumajang akan selalu memberikan ruang kepada tenaga pendidik dalam mensinergikan program demi meningkatkan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) khususnya di bidang pendidikan.

Advertisement

“Mudah-mudahan tugas yang diamanahkan dapat diemban dengan baik. Sehingga, diharapkan kedepannya bisa lebih memajukan pendidikan di Kabupaten Lumajang,” katanya.

Masih menurut Bupati Lumajang, DPD PGMI Kabupaten Lumajang diharapkan bisa menjadi wadah bagi para guru madrasah yang mampu bersinergi dengan berbagai pihak. Baik dengan sesama organisasi keguruan, pemerintahan, organisasi pendidikan maupun pihak yang lain dalam membangun dan meningkatkan pendidikan di Kabupaten Lumajang.

Kakanwil Kemenag Provinsi Jawa Timur, Ahmad Zayadi, menjelaskan bahwa DPD PGMI harus bisa mewadahi keberadaan guru madrasah yang mampu menjadi motor penggerak guru-guru madrasah menuju profesionalitas.

Keberadaan PGMI, adalah untuk bersinergi dalam rangka tercapainya mutu pendidikan yang beradab dan profesional.

Advertisement

“Pengurus DPD PGMI yang baru saja dilantik, merupakan guru-guru yang telah diamanahi untuk membawa insan madrasah menjadi lebih baik, sejahtera dan profesional,” paparnya.

Sekjen DPW PGMI Provinsi Jawa Timur, H. Fathur Rohman, dalam kesempatan itu berharap semua pengurus DPD PGMI Kabupaten Lumajang, setelah dilantik agar dapat menjalankan tugas dengan baik dan amanah selama lima tahun ke depan.

“Saya harap, pengurus DPD PGMI Kabupaten Lumajang, segera mengadakan musyawarah kerja untuk menyusun program kerja ke depannya,” katanya. (kom/sit)

Advertisement
Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas