Pemerintahan

Bupati Malang Lakukan MoU Penyediaan Layanan Platform Agree Suite dengan PT Telkom Indonesia

Diterbitkan

-

Bupati Malang Lakukan MoU Penyediaan Layanan Platform Agree Suite dengan PT Telkom Indonesia

Memontum Malang – Bupati Malang, HM Sanusi menghadiri acara Penandatanganan Kesepakatan bersama Penyediaan Layanan Platform Agree Suite antara PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk, dengan Pemerintah Kabupaten Malang, Selasa (06/04) tadi.

Kegiatan yang digelar di Pendopo Agung Kabupaten Malang itu, juga dihadiri Executive Vice President Telkom Regional 5, Pontjo Suharwono dan Executive Vice President Divisi Business Service Telkom, Syaifudin serta OPD Pemkab Malang.

Baca juga:

Dalam kesempatan itu, Bupati Malang menyambut baik dan menyampaikan apresiasi yang tinggi atas MoU antara Pemerintah Kabupaten Malang dengan PT Telekomunikasi Indonesia Tbk. Di mana, kerjasama ini merupakan pintu masuk Kabupaten Malang dalam bersiap untuk memasuki era digital.

Ditambahkan Bupati Sanusi, bahwa selama ini sektor pertanian senantiasa menjadi salah satu bidang unggulan di Kabupaten Malang. Dengan banyaknya kawasan yang memiliki potensi besar untuk dikembangkan, sebagai lahan pertanian.

“Maka, sudah sewajarnya Pemerintah Kabupaten Malang terus memacu peningkatan pada sektor pertanian,” kata Bupati Malang.

Advertisement

Di era modern seperti sekarang, ujar Bupati Sanusi, pemerintah dituntut untuk semakin dinamis dan mampu mengakselerasi ritme kerja. Mengingat, tantangan sektor pertanian ke depan tentunya akan lebih kompleks.

“Oleh karena itu, saya optimis dengan menjalin kerja sama dan menggandeng PT Telekomunikasi Indonesia Tbk sebagai penyedia layanan Platform Agree Suites, Pemerintah Kabupaten Malang akan mampu mewujudkan keberhasilan pembangunan sektor pertanian. Sehingga, akan semakin maju dan berdaya saing,” paparnya.

Seusai menyampaikan sambutan, Bupati Malang bersama Executive Vice President Divisi Business Service PT Telkom Indonesia dan General Manager Witel Malang PT. Telkom Indonesia, dipersilahkan naik ke atas panggung guna melaksanakan Penandatanganan Kesepakatan Bersama.

Dilanjutkan, dengan penyerahan sovenir Agree Heroes kepada Mantri Tani kemudian penyerahan Program Kemitraan Telkom dan diakhiri dengan penyerahan simbolik UKM Rumah BUMN kepada wisudawan yang merupakan UMKM unggulan Kabupatrn Malang di ekosistem pertanian. (hms/sit)

Advertisement
Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas