Kota Malang

Daftarkan Bacaleg ke KPU, DPD Perindo Kota Malang Optimis Satu Dapil Satu Kursi

Diterbitkan

-

Daftarkan Bacaleg ke KPU, DPD Perindo Kota Malang Optimis Satu Dapil Satu Kursi
KETERANGAN: Ketua DPD Perindo bersama Bacaleg dan Kader Perindo Kota Malang di Kantor KPU Kota Malang. (memontum.com/rsy)

Memontum Kota Malang – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Perindo Kota Malang melakukan pendaftaran Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) ke Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Malang, Jumat (12/05/2023) siang. Dari sejumlah nama, disampaikan bahwa setengahnya adalah kaum milenial.

Ketua DPD Perindo Kota Malang, Laily Fitriyah Liza Min Nelly, menyampaikan jika ada sebanyak 37 Bacaleg yang telah didaftarkan. Di mana, 15 diantaranya adalah kaum milenial dan 30 persen atau sekitar 15 orang, merupakan perwakilan perempuan.

“Dari 37 orang tersebut, komposisinya 3 Klojen, 10 Blimbing, 10 Sukun, 9 Kedungkandang dan 5 Lowokwaru. Keterwakilan perempuan di kami (Perindo, red) lebih dari 30 persen atau sekitar ada 15 orang perempuan. Sementara untuk yang milenial, insyaallah ada 15 orang,” kata Nelly, seusai melakukan pendaftaran.

Dengan banyaknya kaum milenial yang mendaftarkan diri, Nelly berharap, agar mereka mampu mewadahi aspirasi para kaum milenial dan memberikan kesempatan kepada generasi muda. Tentunya, untuk turut berpartisipasi dalam dunia politik.

Advertisement

“Tahun ini banyak sekali milenial yang mendaftarkan. Mudah-mudahan, nanti banyak yang menang dan mewadahi kaum milenial lainnya,” katanya.

Baca juga:

Kemudian, pihaknya juga menyampaikan bahwa Partai Perindo memiliki strategi khusus untuk memenangkan pemilihan. Dalam hal ini, partainya akan turun langsung ke masyarakat untuk mengenalkan visi dan misi partai, serta program-program yang akan dilaksanakan jika partai Perindo terpilih.

“Tentu di kami sudah ada strateginya. Teman-teman turun untuk pengenalan ke masyarakat dan bagaimana agar Partai Perindo ini layak dipilih serta bagaimana agar Caleg ini dapat beradaptasi di masyarakat. Apa kemauannya masyarakat dan apa yang harus dijalankan oleh partai,” lanjutnya.

Dalam ajang pemilihan kali ini, Nelly menyebutkan bahwa Partai Perindo DPD Kota Malang, menargetkan satu kursi di setiap Dapil. Untuk mencapai target tersebut, dirinya menekankan pentingnya peran saksi dalam memastikan jalannya pemilihan yang adil dan transparan.

Advertisement

“Mudah-mudahan perDapil nanti kami dapat satu kursi. Kalau intruksi pasti ada, terutama di kami adalah saksi yang alhamdulillah penuh dan itu adalah salah satu kunci pemenangan,” ujarnya.

Lebih lanjut, menurut Nelly, hari Jumat dianggap sebagai hari baik. Sehingga, dirinya berharap langkah ini akan membawa keberuntungan bagi partai Perindo di pemilihan nanti.

“Jumat ini hari baik. Tapi juga dengan strategi yang matang dan keterwakilan milenial yang signifikan, Partai Perindo DPD Kota Malang optimistis dapat meraih hasil yang baik pada pemilihan legislatif mendatang,” imbuhnya.

Sebagai informasi, selain Partai Perindo, beberapa partai juga telah mendaftarkan Bacalegnya ke KPU Kota Malang. Diantaranya yakni, Partai Hanura, Partai PBB, PDI-Perjuangan, Partai Nasdem, dan PKS, dengan status pengajuan berkas telah lengkap dan diterima. (rsy/sit)

Advertisement
Advertisement
Lewat ke baris perkakas