Kota Malang

Deklarasi Kapolresta dan Takmir Masjid Kota Malang, Larang Masjid Jadi Ajang Kampanye

Diterbitkan

-

Deklarasi Kapolresta dan Takmir Masjid Kota Malang, Larang Masjid Jadi Ajang Kampanye

Memontum Kota Malang – Sedikitnya 100 orang takmir masjid anggota Dewan Masjid Indonesia Kota Malang mengelar deklarasi di Masjid Sabilillah, Kecamatan Blimbing, Kota Malang, Senin (11/6/2018) siang. Mereka menyuarakan anti politisasi masjid sebagai ajang kampanye. Dengan artian menolak segala bentuk aktifitas politik dan kampanye di dalam masjid.

Kapolres Malang Kota AKBP Asfuri SIK MH, mengatakan bahwa DMI (Dewan Masjid Indonesia ) dan seluruh takmir Masjid di Kota Malang menyuarakan anti politisasisebagai ajang kampanye. “Masjid jangan dibuat ajang kampanye. Masjid harus sesuai peran dan fungsinya serta juga untuk menangkal segala macam bentuk radikalisme,” ujar AKBP Asfuri

Deklarasi itu diantaranya, menjaga peran dan fungsi masjid sebagai tempat ibadah, pusat gerakan dahwah, pendidikan dan kegiatan sosial keagamaan lainnya.Menyerukan menjaga dan memakmurkan masjid sebagai tempat ibadah. Senantiasa menjaga suasana umat yang kondusif, harmonis, dan menghargai perbedaan yang ada agar tercipta kehidupan yang Islami, ukhuwah dan damai.

Menolak segala bentuk ceramah yang profokatif dan kegiatan lainnya yang bertujuan untuk kepentingan politik praktis tertentu. Menolak segela bentuk penyebaran ajaran dan faham radikal yang merusak sendi sendi perdamaian di masyarakat yang bertujuan mengantikan ideologi pencasila, serta menjaga persatuan dan kesatuan untuk keutuhan masyarakat Kota Malang yang cerdas dan regius.

Advertisement

“ Harapannya bersama-sama berperan menangkal faham radikalisme yang menyasar di masjid-masjid. Kami berharap takmir selalu waspada terhadap aliran radikal. Antisipasi masjid yang digunakan untuk berpolitik dan berkampanye. Jika ada ada kegiatan yang mengarah kepada kegiatan radikal dan provokatif, segera saja untuk dilaporkan,” ujar AKBP Asfuri. (gie/yan)

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas