Bondowoso

Dinas PUPR Bondowoso bersama Warga Desa Grujugan Dibantu Kodim 0822, Bangun Jembatan Gantung Bantuan Relawan Swiss

Diterbitkan

-

Karna Suswandi Kadis PUPR Kabupaten Bondowoso saat memantau langsung pembangunan jembatan gantung di Dusun Oncur Desa Grujugan.

 Memontum Bondowoso—Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang (PUPR) Bondowoso bersama Warga bersama Koramil 0822 /16 Cermee kompak bahu  membahu membangun jembatan gantung yang terletak  di dusun grujugan oncur Desa Grujugan Kecamatan Cermee Bondowoso.

Jembatan tersebut terbangun berkat  bantuan Mr Tony relawan berkebangsaan Swis  dan Dana Desa tahun 2017, membentang sepanjang 75 meter di atas sungai Sampean baru yang menghubungkan Desa Grujugan dengan Desa Kalibagor Kecamatan kota Kabupaten Situbondo Jawa-Timur merupakan jembatan gantung yang menjadi akses jalan satu-satunya di dusun tersebut.

Menurut Suharto Kepala Desa setempat menyampaikan bahwa warganya sangat antusias membangun jembatan gantung yang sejak lama di idam-idamkan karena jembatan yang terbangun merupakan akses jalan satu-satunya di dusun oncur Desa Grujugan Kecamatan Cerme Bondowoso dengan Desa Kalibagor Kecamatan Kota Kabupaten Situbondo.

“Sebelum dibangun jembatan gantung ini 392 jiwa menuju tempat kerja yang rata- rata pekerja industri genteng dan buruh gudang pupuk di Desa Kalibagor  harus mengambil jalan memutar sejauh 20 km untuk menuju tempat kerja, namun setelah dibangun jembatan ini jarak tempuh menuju Desa Kalibagor hanya 200 meter,” ujar Suhartono.

Advertisement

Kades Suhartono berharap dengan dibangunnya jembatan gantung di dusun Grujugan Oncur bisa membantu mendorong peningkatan perekonian warganya.

Di lokasi pembangunan Jembatan gantung jum,at (15/12/2017) Kepala Dinas PUPR.Kabupaten Bondowoso Karna Suswandi menyampaikan terima kasih kepada  Mr Tony yang telah  merealisasikan usulan Pemerintah Kabupaten Bondowoso melalui Dinas PUPR.dalam hal pembangunan jembatan gantung di dusun oncur Desa Grujugan.

“Kami sangat berterima kasih kepada saudara Tony dari Swis yang telah merealisasikan bantuan pembangunan Jembatan gantung di dusun oncur Desa Grujugan kecamatan Cerme ini, kami berharap dengan adanya dibangunnya jembatan gantung ini saya berharap nantinya bisa meningkatan perekonomian masyarakat Desa Grujugan,” ujar Karna Suswandi.

Sementara itu Komandan Koramil Cermee kodim 0822 Bondowoso Kapten Inf Suwadji menyampaikan bahwa pihaknya bersama masyarakat siap bahu – membahu membangun pembangunan yang ada di Pedesaan seperti yang dilakukan pihaknya bersama masyarakat dan Pemerintah Daerah Bondowoso membangum jembatan gantung di dusun oncur Desa Grujugan Kecamatan Cerme Kabupaten Bondowoso.(dul/yan)

Advertisement
Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas