Surabaya

Direktur PENS : Ada Empat Kata Kunci dalam Industri 4.0, Harus Dipahami Wisudawan

Diterbitkan

-

Memontum Surabaya—-Politeknik Elektronika Negeri Surabaya (PENS) menggelar Wisuda ke – 12 Program Magister Terapan, Sarjana Terapan, dan Diploma III, pada Sabtu (2/3/2019). Bertempat di Auditorium Gedung Pascasarjana, kali ini PENS mengkukuhkan sebanyak 175 wisudawan dengan dihadiri oleh para orang tua dan wali. Selain dari program reguler, PENS juga meluluskan wisudawan dari program Pendidikan Jarak Jauh (PJJ).

Dalam sambutannya Direktur PENS Dr. Zainal Arief mengatakan cepatnya perubahan terkait Revolusi Industri 4.0 harus dihadapi dan dijawab oleh para wisudawan. Kata kunci dalam Industri 4.0 yaitu: Big Data and Analytics, Smart System, Cyber Physical System, dan Internet of Things (IoT), menjadi tantangan bersama.

“Terwujudnya pendidikan tinggi yang bermutu serta kemampuan iptek dan inovasi untuk mendukung daya saing bangsa”, urai Zainal.

ia menambahkan, institusinya telah memperkuat kerjasama dengan pendidikan, badan atau lembaga pemerintah, serta dengan dunia usaha dan industri, baik dalam hal penelitian, penyelarasan kebutuhan industri dengan kurikulum pendidikan, dan pengabdian kepada masyarakat.

Advertisement

“PENS sebagai pusat unggulan pendidikan teknologi rekayasa berupaya untuk meningkatkan produk inovasi melalui penelitian, proyek akhir, dan Program Kreativitas Mahasiswa (PKM),” ungkapnya,

Lanjutnya, Hal tersebut juga didukung pengembangan dan pembinaan program di inkubator bisnis PENS Sky Venture, yang diperuntukkan bagi mahasiswa atau lulusan yang ingin menjadi mengembangkan diri menjadi seorang technopreneur.

Selain ijazah dan transkrip nilai, PENS juga memberikan Surat Keterangan Pendamping Ijazah (SKPI) yang menerangkan bahwa pemegang ijazah memiliki sertifikat kompetensi keahlian dan prestasi yang pernah diraih.

Zainal juga menyampaikan terima kasih kepada para wisudawan yang selama menempuh studi juga aktif berkontribusi mengharumkan nama baik PENS dalam berbagai kompetisi.

Advertisement

“Selamat berkarya dan berkontribusi untuk para wisudawan. Mereka sudah dibekali dengan pengetahuan, ketrampilan, dan sikap. Dengan membawa semangat dan sikap jujur, orisinil, semangat, santun, kami harapkan para wisudawan akan berhasil dunia kerja,” harap Zainal. (sur/ano/yan)

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas