Politik

Gunadi Dampingi Sam HC Sebagai Cawabup Malang, Hasil Konvensi Malang Jejeg

Diterbitkan

-

Sam HC Bersama Gunadi Handoko Cabub dan Cawabub Malang Jalur Independen. (Sur)
Sam HC Bersama Gunadi Handoko Cabub dan Cawabub Malang Jalur Independen. (Sur)

Memontum Malang – Hasil konvensi bakal calon Wakil Bupati Malang yang digelar Malang Jejeg, akhirnya terpilih, Gunadi Handoko mendampingi Heri Cahyono alias Sam HC maju Pilkada Kabupaten Malang 2020 melalui jalur independen.

“Kita cari yang terbenar, bukan yang terbaik, sesuai dengan kebutuhan saat ini. Tidak ada yang kalah dan tidak ada yang menang. Semua akan berjuang untuk Kabupaten Malang yang jejeg,” terang Sam HC, Kamis (16/1/2020) siang.

Sementara itu, Radar Pacanda, salah satu panelis konvensi bakal calon Wakil Bupati ‘Malang Jejeg’ menyampaikan, jika konvensi ini merupakan peristiwa langkah dalam dunia politik.

“Pertama kali dilakukan. Konvensi semacam ini adalah penting, untuk mengangkat aspirasi publik. Konvensi begitu terbuka, hingga publik bisa mengetahui,” ujarnya.

Advertisement

Radar menilai, melalui konvensi ini dapat memberikan peluang kepada orang-orang yang memiliki potensi besar, namun selama ini tidak pernah mendapat kesempatan untuk menunjukkan potensinya.

“Konvensi ini memunculkan orang-orang di Kabupaten Malang yang tidak memiliki peluang untuk mengekspresikan potensinya. Tidak hanya pengusaha besar tapi ada office boy itu, semua setara. Keterbukaan yang seperti ini jadi ciri konvensi,” tandasnya.

BACA : Malang Jejeg Gelar Konvensi Cawabup Malang Periode 2020-2025

Seperti diketahui, dari 11 orang peserta konvensi bakal calon Wakil Bupati ‘Malang Jejeg’ diantaranya Yogha Dody, Verry Son Petty, Tantono Setiawan, Heribertus Sumarso, Mahfudz Syaifuddin, Sutrisno, James Rionando, Gunadi Handoko, Mei Nafisha, Noval Akbar dan Mukhamad Yahya Arif.

Advertisement

Seusai menjalani fit and proper test, panelis akhirnya memilih Gunadi Handoko untuk mendampingi Sam HC. (Sur/oso)

 

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas