Berita

Gus Ali Beri Restu Kapolresta Jaga Kondusifitas Sidoarjo

Diterbitkan

-

SILATURRAHMI - Kapolresta Sidoarjo, Kombes Pol Sumardji dan PJU Polresta Sidoarjo bersilaturrahmi ke rumah Pengasuh Pesantren Progresif Bumi Sholawat, KH Agoes Ali Masyhuri, Senin (02/03/2020)
SILATURRAHMI - Kapolresta Sidoarjo, Kombes Pol Sumardji dan PJU Polresta Sidoarjo bersilaturrahmi ke rumah Pengasuh Pesantren Progresif Bumi Sholawat, KH Agoes Ali Masyhuri, Senin (02/03/2020)

Memontum Sidoarjo – Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol Sumardji beserta para Pejabat Utama (PJU) Polresta Sidoarjo menggelar silaturahmi ke rumah Pengasuh Pesantren Progresif Bumi Sholawat, KH Agoes Ali Masyhuri, Senin (2/3/2020). Kunjungan ke rumah Gus Ali di Desa Lebo, Kecamatan Sidoarjo ini untuk menjaga kondusifitas Kamtibmas di wilayah Sidoarjo, terlebih menjelang agenda Pilkades dan Pilkada Serentak Tahun 2020.

“Selamat datang Pak Kapolres. Sidoarjo aman kalau polisinya terus berkomunikasi dengan ulama,” ucap Gus Ali menyambut kedatangan Kombes Pol Sumardji dan jajarannya, Senin (2/3/2020).

Selain itu, Pengasuh Ponpes Progresif Bumi Sholawat ini juga mendoakan Kapolresta Sidoarjo dan jajarannya agar dapat menjalankan tugas dan tanggung jawabnya.

“Terutama dalam menjaga kondusifitas Kamtibmas di wilayah Sidoarjo dapat berjalan aman dan damai,” tegasnya.

Advertisement

Sementara dalam silaturrahmi ini, Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol Sumardji menegaskan dirinya sebagai pejabat baru, memohon doa restu agar dalam menjalankan tugas dan tanggung jawabnya sebagai Kapolresta Sidoarjo dapat berjalan dengan baik. Selain itu, dapat menjalankan tugasnya dengan lancar tanpa kendala.

“Kami senantiasa berupaya menjalin komunikasi dengan tokoh agama, ulama dan tokoh masyarakat. Upaya ini agar situasi Kamtibmas di wilayah Sidoarjo senantiasa aman dan kondusif. Khususnya dalam waktu dekat ini, saat berlangsung agenda Pilkades dan Pilkada Serentak 2020,” tandasnya. Wan/yan

 

Advertisement
Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas