Pemerintahan
Hadiri Rangkaian Hari Pers Nasional di KWB, Bupati Bangkalan: Harus Koreksi Pemerintah
Memontum Bangkalan – Komunitas Wartawan Bangkalan (KWB) menggelar salah satu rangkaian peringatan Hari Pers Nasional (HPN) berupa Santunan Anak Yatim di Balai Wartawan yang terletak di Kompleks Gor Sultan Abdul Kadirun, Selasa (11/2/2020) dan dihadiri langsung oleh Bupati Bangkalan, R Abdul Latif Amin Imron. Tak hanya bupati, seluruh Forkopimda juga hadir langsung tanpa diwakili. Sebanyak 25 anak yatim piatu dari dua ponpes di Bangkalan juga dihadirkan langsung.
Dalam kegiatan ini, Bupati Bangkalan R Abdul Latif Amin Imron meminta agar insan pers di Bangkalan terus mengoreksi seluruh program yang ada di Bangkalan. Baik saat program disusun hingga program selesai dikerjakan.
“Pers ini penyambung lidah masyarakat, sejauh ini pers di Bangkalan sudah cukup baik. Informasi dari pemerintah bisa disampaikan, pun sebaliknya. Malah, kadang keluhan masyarakat lebih dahulu didengar oleh pers sebelum sampai ke saya,” terangnya.
Tak hanya itu, ia berharap insan pers di Bangkalan dapat semakin menyajikan berita berimbang dan edukatif kepada masyarakat. Menurutnya, segala informasi yang ada di media,lebih dipercaya dan lebih mudah diterima masyarakat.
“Peran pers ini luar biasa, bahkan menurut survey itu informasi yang ada di media itu sangat dipercaya oleh masyarakat. Untuk itu, sajian informasi harus edukatif,” ujarnya.
Sementara itu Ketua KWB Ismail Hasyim menyampaikan terimakasih kepada seluruh undangan yang hadir terutama pada Forkopimda. Bahkan, ia berkomitmen akan menjadikan komunitas wartawan ini menjadi wadah insan pers yang menyajikan berita dengan berimbang dan edukatif.
“Kami akan terus mengevaluasi diri untuk terus menyajikan berita yang edukatif dan berimbang untu masyarakat. Selain itu, Semoga pemerintah dan KWB tetap bersinergi membangun kemitraan yang baik,” pungkasnya. (Isn/nhs/yan)