Jember

Hadiri Reuni STM Negeri Jember, Bupati Hendy Kenang Momen Masa Sekolah dan Perjuangan Alumni Dukung Maju Pilkada

Diterbitkan

-

Hadiri Reuni STM Negeri Jember, Bupati Hendy Kenang Momen Masa Sekolah dan Perjuangan Alumni Dukung Maju Pilkada

Memontum Jember – Dalam rangka mempererat tali persaudaraan antar sesama alumni, Bupati Jember, Hendy Siswanto, menghadiri reuni STM Negeri Jember, Sabtu (18/02/2023) tadi. Acara reuni yang berlangsung di kediaman Zaini, warga Desa Sukorejo, Kecamatan Bangsalsari, Kabupaten Jember, itu berjalan hikmat dan penuh kehangatan.

Dalam reuni itu, beberapa kali terdengar sorak dari para alumni, saat Bupati Hendy mengenang momen-momen saat dirinya bersekolah di STM Negeri Jember. Dimana yang saat ini, sekolah itu telah menjadi nama SMK Negeri 2 Jember.

Pada kesempatan yang sama, Bupati Hendy juga menyampaikan rasa syukur atas dukungan dari para alumni STM Negeri Jember, yang konsisten dari awal dirinya maju di Pilkada, hingga saat ini. Dirinya juga berterima kasih kepada Zaini, selaku tuan rumah yang turut memberikan dukungan penuh pada Pilkada 2020 silam.

Baca juga :

Advertisement

“Beberapa tahun yang lalu, saat saya menyatakan untuk ikut dalam Pilkada, Mas Zaini berjuang untuk diri saya dan saya kaget setengah mati. Apalagi, dengan perjuangannya yang sangat luar biasa itu. Saat itu, kami dan keluarga semua sangat terharu atas perjuangannya Mas Zaini,” ungkap Bupati Hendy.

Di penghujung sambutannya, Bupati Hendy menegaskan komitmennya dalam memimpin Jember, menjadi lebih baik lagi. Dirinya menyampaikan, prioritasnya untuk mengayomi seluruh masyarakat Jember, tanpa ada pengaruh golongan maupun kepentingan pribadi. (kom/rio/gie)

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas