Sidoarjo

Jagoan Kampung Ngamuk, Gebuki Warga Kedungrejo

Diterbitkan

-

Tertunduk malu,Irsan Setiawan didampingi petugas Polsek Jabon,Aiptu Bambang Riady (gus)

Memontum Sidoarjo—–Aksi pengeroyokan setelah menonton pagelaran musik dangdut,dilakukan Irsan Setiawan (20) pria pengangguran asal Dusun Tebuseren RT.11 RW. 03,Desa Dukuhsari,Kecamatan Jabon,Sabtu (1/9/2018) malam lalu.

Terhadap korbannya,M.Aswar Anas (20),warga Dusun Tunggul Wulung RT.10 RW.04,Desa Kedungrejo, Jabon.Diapun akhirnya dijemput polisi dirumahnya,dan dijebloskan ke ruang sel balik jeruji Polsek Jabon untuk mempertanggung jawabkan perbuatannya.

Pengeroyokan dilakukan Irsan Setiawan Dkk terjadi sekitar pukul 23.00 WIB.Berawal M.Aswar Anas (korban) bersama temannya

berinisal AJB (saksi),berjalan kaki menuju tempat parkiran motor. Setelah selesai menonton pagelaran musik dangdut,di Dusun Dukuh Kidul,Desa Dukuhsari, Jabon.

Advertisement

Sebelum sesampainya ditempat parkiran,korban ini melihat seorang laki-laki tidak diketahui namanya. Sedang berlarian dikejar oleh Irsan Setiawan Dkk.Merasa ketakutan korban turut berlari,untuk menyelamatkan diri dari kejaran Irsan Dkk.Naas ketika berlari dan terjatuh langsung menjadi bulan-bulanan hingga babak belur di bagian wajah serta kepala.

Kapolsek AKP Saadun melalui Kanit Reskrim Iptu Dedy Suryo C.SH,M.H menjelaskan pihaknya

setelah mendapatkan laporan dari korban,serta meminta keterangan beberapa saksi.Pelaku berhasil diamankan,sedangkan pelaku lain yang sudah di ketahui identitasnya masih dalam pengejaran,ucapnya

” permasalahan tersebut dipicu kesalahpamahan,dikarenakan sebelum kejadian.Korban ini melihat seseorang,dikejar sekelompok pemuda,salah satunya tersangka Irsan Setiawan.

Advertisement

Merasa ketakutan,korban kemudian berlari dan terjatuh.Dari situlah korban dikeroyok,dipukuli,dengan menggunakan tangan kosong”, ungkap Dedy Suryo,Kamis (06/09) siang

Lanjut Dedy Suryo,korban mengalami luka sobek pada pipi kanan,memar dibagian kepala serta dahi kanan.Menurut tersangka, Irsan Setiawan dihadapan penyidik mengakui,Dirinya tidak sengaja menganiayanya dan sangat menyesali atas perbuatanya.Sebab saat kejadian itu,bukan Dia (red-korban) yang menjadi sasaranya, ujarnya (gus/yan)

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas