Lumajang

Jalan Sehat di Desa Kalidilem, Bunda Indah dan Mas Yudha Sampaikan Program Unggulan untuk Warga

Diterbitkan

-

ANTUSIAS: Sambutan antusias warga Desa Kalidilem, saat bersama Paslon nomor urut 2, Bunda Indah dan Mas Yudha. (ist)

Memontum Lumajang – Ratusan warga di Desa Kalidilem, Kecamatan Randuagung, nampak antusias mengikuti gelaran jalan sehat yang dihadiri langsung pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati dari nomor urut 2 Pilkada Lumajang, Bunda Indah dan Mas Yudha, Minggu (17/11/2024) tadi. Kegiatan yang merupakan bagian dari upaya memupuk kebersamaan dan mempererat tali silaturahmi antar warga itu, dimulai sekitar pukul 07.00, dengan diawali senam pagi bersama.

Seusai pelaksanaan pemanasan tersebut, sejumlah peserta pun mulai mempersiapkan diri untuk pelaksanaan jalan sehat. Adapun rute yang disiapkan panitia, yaitu melintasi beberapa area strategis desa.

Dalam momen itu, calon Bupati Lumajang, Bunda Indah, menyampaikan mengenai harapannya kepada masyarakat Desa Kalidilem, untuk turut memberikan dukungan atas pencalonannya yang berpasangan dengan Mas Yudha. Termasuk, turut mensukseskan gelaran Pilkada yang akan berlangsung pada 27 November mendatang

Bunda Indah juga menegaskan, bahwa program pemerataan pembangunan akan menjadi salah satu programnya. Sehingga, program itu dipastikan juga akan menyasar penyediaan sarana dan prasarana untuk masyarakat.

Advertisement

“Saya akan pastikan, jalan-jalan yang rusak akan kami upayakan untuk perbaikan. Termasuk, menyediakan WiFi gratis hingga memastikan tidak ada orang kaya, yang akan mendapat bantuan sosial,” ujar Bunda Indah.

Baca juga :

Perhatian serupa, pun disampaikan calon Wakil Bupati Lumajang, Mas Yudha. Selain akan mendukung penuh program-program yang disiapkan Bunda Indah, dirinya juga akan mengawal setiap pelaksanaan program agar dirasakan masyarakat. Karenanya, Paslon Bunda Indah-Mas Yudha akan memberikan perhatian langsung untuk masyarakat.

“Saya juga menyampaikan terima kasih kepada seluruh masyarakat Desa Kalidilem, yang hari ini telah hadir dan antusias dengan acara jalan sehat ini,” ujarnya.

Mas Yudha juga kembali menerangkan, mengenai beberapa program unggulannya bersama Bunda Indah, jika terpilih menjadi Bupati dan Wakil Bupati Lumajang. Yakni, program bantuan dana dusun senilai Rp 100 juta hingga Rp 300 juta serta menyelesaikan persoalan kelangkaan pupuk.

Advertisement

“Melalui beberapa program ini, diharapkan sudah tidak ada lagi persoalan yang akan muncul. Selain sarana dan prasarana akan kian baik, maka petani pun tidak ada kendala untuk mendapatkan kemudahan pupuk. Termasuk, tentunya juga terkait masalah layanan kesehatan untuk masyarakat,” paparnya.

Sebagai penutup acara jalan sehat, Paslon ini juga menyiapkan hadiah menarik, mulai sepeda, peralatan rumah tangga hingga doorprize. Sementara rangkaian gelaran ini, pun disambut luar biasa masyarakat. (adi/sit)

Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas