Kota Malang

Jelang Purna Tugas, Wali Kota Malang Sambangi Kantor Memo X Group

Diterbitkan

-

SILATURAHMI: Wali Kota Malang, Sutiaji, saat foto bersama dengan jajaran MemoX Group dan jajaran Pemkot Malang. (memontum.com/rsy)

Memontum Kota Malang – Jelang masa akhir jabatan, Wali Kota Malang, Sutiaji, bersama dengan Asisten I Bidang Pemerintahan, Ida Ayu Made Wahyuni, Asisten III Administrasi Umum, Sri Winarni, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Malang, Muhammad Nur Widianto dan Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang, Widjaja Saleh Putra, melakukan kunjungan ke Kantor Memo X Group di Jalan Tlogomas, Kecamatan Lowokwaru, Kota Malang, Jumat (15/09/2023) siang. Dalam silaturahmi dan kunjungannya itu, rombongan Wali Kota Sutiaji disambut hangat oleh jajaran manajemen dan rekan-rekan dari Memo X Group.

Pria yang menduduki kursi N1 itu menyampaikan, jika kedatangannya untuk mengucapkan rasa terima kasih dan ucapan permohonan maaf, karena selama lima tahun telah membersamai dan memberikan dukungan terhadap Pemerintah Kota Malang. “Karena selama ini, kolaborasi dengan media itu luar biasa dan tinggal hitungan hari lagi saya pensiun. Kedatangan saya ini, tentunya ingin silaturahmi untuk menutup segala kekurangan selama ini. Saya ucapkan terima kasih kepada jajaran Memo X Group, yang sudah selama lima tahun telah membersamai kami,” kata Wali Kota Sutiaji.

Baca juga:

Kemudian, pihaknya juga menyampaikan jika peran media telah memberikan ilmu dan literasi kepada masyarakat secara luas. Tanpa media, menurutnya Pemkot Malang juga tidak bisa berbuat banyak.

“Tanpa media, kami tidak bisa berbuat banyak. Karena media telah memberikan literasi dan yang tidak kalah pentingnya juga memberikan advokasi. Kami juga meminta maaf, apabila ada OPD yang kurang care dan kami juga harus memberikan pemahaman bahwa kami harus transparansi,” papar Wali Kota Sutiaji.

Advertisement

Sementara itu, CEO Memo X Group, Prayogi Pangestu, juga menyampaikan terima kasih serta permohonan maaf kepada Pemerintah Kota Malang, terutama Wali Kota dan Wakil Wali Kota Malang. Pihaknya berharap, ke depan bisa selalu menjaga silaturahmi dan menjaga hubungan baik serta bisa saling berdiskusi.

“Ke depan saya berharap, sebagai media masih bisa sharing dan melakukan diskusi bersama, seperti awal kita bersama menjalin silaturahmi. Tentunya, pensiun bukan akhir dari segalanya,” imbuh Yogi.

Usai melakukan silaturahmi, Wali Kota 

(rsy/sit)

Advertisement
Advertisement
Lewat ke baris perkakas