Kota Malang
Kadinkes Kota Malang Beri Tips Mudik Lebaran Lancar, Aman dan Sehat
Memontum Kota Malang – Menyambut datangnya Hari Raya Raya Idul Fitri yang tinggal hitungan hari, tentu ada banyak hal yang harus dipersiapkan. Apalagi jika harus melakukan mudik ke kampung halaman bertemu sanak saudara. Kepala Dinas Kesehatan Kota Malang, dr Husnul Muarif, memberikan beberapa tips untuk menjaga kesehatan saat mudik, Sabtu (23/04/2022).
Pertama, pastikan kondisi badan sehat dan aman. Tentunya sudah melakukan vaksinasi booster atau vaksin dosis tiga, jika usia sudah lebih dari 18 tahun. Sebelum melakukan perjalanan jauh, sebaiknya check up kondisi badan ke Puskesmas atau layanan kesehatan lainnya. “Supaya perjalanan tidak terganggu ya, menjaga kondisi kesehatan agar tetap badan fit itu nomer satu, apalagi perjalanan jauh,” jelas dr Husnul.
Baca juga:
- Soroti Prodamas, Calon Wali Kota Kediri Bunda Fey Sebut Program Kesejahteraan Masyarakat Harus Lanjut
- Tingkatkan Nilai Keislaman Pelajar, Pemkab Banyuwangi Kembali Gelar FAS
- Kunjungi Kelurahan Manisrenggo, Bunda Fey juga Beri Perhatian Khusus untuk Penyandang Disabilitas
- Datangi Pasar Oro-Oro Dowo, Abah Anton-Dimyati Disambut Yel-Yel Menang Total
- Pj Wali Kota Malang Dukung Jaminan Sosial Ketenagakerjaan untuk Petugas Pilkada 2024
Kedua, pastikan selalu membawa obat-obatan pribadi. Seperti, obat anti mabuk perjalanan, obat masuk angin, obat sakit kepala dan juga obat atau suplemen khusus jika mengidap penyakit tertentu. “Semua itu berguna untuk mencegah terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan saat di perjalanan jauh,” lanjutnya.
Ketiga, istirahat disaat tubuh mulai lelah. Memaksakan diri saat perjalanan jauh menggunakan mobil pribadi memang tidak baik bagi keselamatan. Untuk itu, dirinya berpesan agar sebaiknya beristirahat jika sudah merasakan lelah.
“Selama perjalanan pastikan juga kalau sudah capek ya istirahat dulu kalau di tol ada rest area. Di luar juga ada tempat istirahat, gunakan itu 15 sampai 20 menit untuk recovery tubuh,” ujarnya. (cw2/gie)