Jombang

KPU Jombang Gelar Rakor Persiapan Kampanye

Diterbitkan

-

KPU Jombang Gelar Rakor Persiapan Kampanye

Memontum Jombang — Komisi pemilihan Umum (KPU) menggelar rapat koordinasi (Rakor) persiapan kampanye pemilihan bupati dan wakil bupati Jombang bersama tim kampanye dari kubu masing-masing Pasangan bakal calon peserta pilkada 2018, Kemudian Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) dan steak holder di gedung KPU Husni Malik Kamil.Rabu,(24/1/2018).

“Pokok pembahasan dalam rakor tersebut meliputi pelaksanaan tahapan kampanye ,kemudian kesepakatan tentang bahan, jumlah dan ukuran serta tata cara pemasangan alat peraga kampanye (APK)” Ujar Ketua Komisioner KPU, Fathoni.

Fatoni menambahkan, selain itu, rakor tersebut guna menyamakan persepsi antara tim kampanye dan steak holder agar memahami, makna kampanye tujuan kampaye, batasan kampanye, konten kampanye serta media-media lain yang bisa digunakan untuk kampanye.

“Masalah kampanye bukan hanya semata-mata kpu sebagai penyelenggara, panwaslu sebagai pengawas,tapi juga tim kampanye harus paham apa itu kampanye, mekanismenya bagaimana. Oleh karenanya kita duduk bersama hari ini, bahwa kampanye itu seperti ini, hal-hal apa yang boleh dan tidak, dan apa yang harus dilakukan oleh kpu dan apa yang menjadi hak dan kewajiban mereka (tim kampanye.red). Kita diskusikan bersama,” pungkasnya.(ham/yan)

Advertisement
Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas