Mojokerto

KPU Kota Mojokerto Tetapkan Pasangan Cawali dan Wawali

Diterbitkan

-

KPU Kota Mojokerto Tetapkan Pasangan Cawali dan Wawali

Memontum Mojokerto — Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Mojokerto menetapkan pasangan Calon Walikota (Cawali) dan Wakil Walikota (Wawali) Mojokerto periode 2018-2023, di kantor KPUD Kota Mojokerto, Jl. Benteng Pancasila No. 21B Kota Mojokerto, Senen (12/2/2018) sekitar Pukul 14.45 WIB.

Penetapan pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota dalam pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Mojokerto tahun 2018 tersebut, dalam rangka Pilwali Kota Mojokerto yang diselenggarakan oleh KPUD Kota Mojokerto.

Dalam rapat pleno terbuka tersebut, dihadiri Saiful Amin, Ketua KPUD Kota Mojokerto beserta komisioner, Elsa Fifajanti, Ketua Panwaslu Kota Mojokerto beserta komisioner, Titik listiawati, LO Bapaslon Andy Soebjakto Molanggato dan Ade Ria Suryani, M. Agus LO Bapaslon Warsito, SE dan Moeljadi, Tina, LO Bapaslon Dr. H. Akmal Boedianto, SE. M.Si dan Dr. Rambo Garudo, Supriyanto, LO Bapaslon Hj. Ika Puspitasari dan Achmad Rizal Zakaria, Wibisono, Tim Ses Bapaslon Hj. Ika Puspitasari dan Achmad Rizal Zakaria, Soni, Ketua DPD Golkar Kota Mojokerto, Tim kampanye Bapaslon, Tim penghubung Bapaslon dan Tamu undangan.

Dalam sambutannya, Ketua KPUD Kota Mojokerto, Saiful Amin mengatakan, kegiatan saat ini merupakan pengundian Paslon, dan harus diketahui oleh seluruh masyarakat dalam tanda kutip bukan rahasia.

Advertisement

Amin juga menyampaikan permintaan maaf kepada seluruh yang hadir karena tempat yang sangat sempit dan terbatas yang membuat suasana kurang nyaman. “Pasangan bacalon Walikota ada 4 pasangan, apabila tidak ada halangan, seluruh pasangan bacalon akan maju ke tahapan berikutnya menjadi Paslon Pilwali Walikota Mojokerto,” terang Amin.

Ditambahkan Amin, pasangan yang lolos yakni, Paslon Warsito SE dan Moeljadi, Paslon Dr H Akmal Boedianto SE M.Si dan Dr Rambo Garudo, Paslon Andy Soebjakto Molanggato dan Ade Ria Suryani dan Paslon Hj Ika Puspitasari dan Achmad Rizal Zakaria.

“Selanjutnya, tahapan Pilkada ini, semua pasangan calon akan mengikuti pengambilan nomor urut, yang akan kita selenggarakan besuk hari Selasa (13/2/2018),” jelas mantan wartawan ini.

Kegiatan diakhiri dengan penyerahan SK penetapan kepada pasangan calon dan foto bersama. Dan acara berjalan lancar, tertib dan aman. (@r/yan)

Advertisement
Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas