Jember
Mbah Tokin, Kakek Berumur 106 Tahun Siap Ikut Tajemtra
Memontum Jember – Gerak jalan tradisional Tanggul-Jember (Tajemtra) sebagai penutup kegiatan dari Hari Ulang Tahun (HUT) RI ke 73 kabupaten Jember ini akan diselenggarakan pada Sabtu 8 September 2018 mendatang.
Gerak jalan yang diadakan sejak tahun 1977 ini, memiliki kepanjangan Kurang lebih 30 Kilo meter dan di ikuti dari berbagai elemen, mulai dari anak-anak, kaum muda hingga orang tua, mulai dari pelajar hingga pegawai kantoran.
Mbah tokin misalnya kakek berumur 106 tahun mengaku siap mengikuti Tajemtra 2018. Peserta tertua Tajemtra 2017, tampak bersemangat dan siap mengikuti kegiatan peringatan HUT RI ke 73 yang digelar oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Jember ini.
Bahkan dirinya menyampaikan bahwa akan berjalan mulai dari Setart Lapangan Kecamatan Tanggul hingga finis Alun-alun kota Jember. “Saya masih sehat kok, siap berjalan dari Tangguk ke Jember”, katanya sambil menunjukkan menunjukan surat Kesehatan dari Pukesmas Kalisat.
Warga dusun Karangpring, RT 03, RW 01, Desa Sumberjeruk ini, tak ingat lagi sudah yang ke brapa kalinya mengikuti Tajemtra ini, yang diingat sejak Gerak Jalan Kencong-Jember (Kejem) dirinya sudah ikut dan jika masih diberi kesehatan, sampai kapanpun dirinya akan terus mengikuti gerak jalan.