Kabupaten Malang
MTsN 1 Kota Malang Baksos 2 Sapi dan 289 Paket Sembako di Srigading, Lawang
Memontum Malang-Guna bagian pengembangan keilmuan, dakwah, dan syiar di luar sekolah, rombongan MTsN 1 Kota Malang melaksanakan Bakti Sosial (baksos) dalam rangkaian Idul Adha 1439 H, di Masjid Hidayatul Muttaqien, Dusun Jeruk jalan Gunung Serayu, Desa Srigading, Kecamatan Lawang, Kabupaten Malang, Sabtu (25/8/2018). Rombongan terdiri atas 20 siswa dari anggota Remas, perwakilan OSIS, 78 siswa anggota Al�Banjari, perwakilan kelas 7, 8, dan 9, kepala sekolah, guru, tenaga kependidikan, komite sekolah dan perwakilan orang tua.
Dalam kegiatan rangkaian Idul Adha 1439 H ini, MTsN 1 Kota Malang tak hanya melakukan
penyerahan dan penyembelihan 2 ekor sapi jenis Madura, juga penyerahan 289 paket sembako dan bantuan pembangunan pagar keliling masjid. “Sumber dana sembako, bantuan pagar masjid, dan hewan kurban berasal dari warga MTsN 1 Kota Malang sendiri, baik siswa, guru maupun orang tua. Dari siswa dan guru ada dana rutin tiap Jumat untuk keagamaan dalam bentuk infak yang digunakan dalam berbagai macam kegiatan, salah satunya Idul Adha,” jelas Kepala MTSN 1 Malang Drs Samsudin MPd, didampingi Ketua Komite Sekolah H. Muhtar, kepada Memontum.com.
Secara rinci, sejumlah paket sembako tersebut berisi beras 2,5 kilogram, gula 1 kilogram, kopi 1/4 kilogram, minyak 1 liter, dan pakaian layak pakai. Sementara bantuan 2 ekor sapi jenis Madura sebagai hewan kurban dibeli Rp 30 juta dari ternak milik warga. Sedangkan bantuan pembangunan pagar keliling Masjid Hidayatul Muttaqien sekitar Rp 15-20 juta.
Kepala Dusun (Kasun) Jeruk, Subakir mengapresiasi bantuan yang diberikan MTsN 1 Kota Malang kepada 289 Kepala Keluarga (KK) yang ada di dusunnya. Bantuan tersebut dinilai tepat sasaran, karena 90 persen warganya memiliki kemampuan ekonomi hampir sama dalam kategori tidak mampu, dengan profesi buruh tani, buruh panggul, dan pekerjaan tak tetap lainnya. “Sebagian besar warga tidak mampu, sisanya standar diatas tidak mampu. Harapannya, bantuan ini sedikit dapat membantu perekonomian warga. Karena dengan banyaknya bantuan, warga kami sedikit lebih maju. Termasuk bantuan fisik dan non fisik dari ADD,” ungkap Kasun Subakir, mendampingi Kades Srigading Hadori.
Di akhir acara, panitia MTsN 1 Kota Malang memberikan hiburan lomba sekaligus memperingati Dirgahayu ke-73 Republik Indonesia kepada 132 siswa kelas 1 hingga 6 SDN Srigading 03 Kecamatan Lawang. Tak hanya siswa, tak ketinggalan pula para orang tua, khususnya ibu-ibu dalam game yang dipandu siswa-siswi MTsN 1 Kota Malang. “Ada banyak lomba, antara lain balap karung pakai helm, kelereng, makan kerupuk tali di kaki, mengkaitkan topi berkawat, dan permainan lainnya. Lomba seperti ini merupakan hal yang luar biasa sekaligus tantangan bagi siswa kelas 1-6 SDN Srigading 03 Kecamatan Lawang, sebab mereka jarang memainkannya,” jelas Umargiono, koordinator lomba. (rhd/yan)