Hukum & Kriminal

Musim Penghujan, Rumah Warga Probolinggo Ludes Terbakar

Diterbitkan

-

Memontum Probolinggo – Musim penghujan bukan jaminan tidak terjadi peristiwa kebakaran. Kondisi itulah yang menimpa rumah milik Santoso (55), warga Dusun Karanganyar, Desa Kedungcaluk, Kecamatan Krejengan, Kabupaten Probolinggo, yang hangus terbakar, Senin (15/01/2024) tadi. Untuk dugaan sementara, kebakaran tersebut diduga akibat nyala obat nyamuk yang membakar tempat tidur korban.

Kapolsek Krejengan, Iptu Marudji, mengatakan bahwa kali pertama peristiwa tersebut diketahui tetangga korban sekitar pukul 08.50. Saat itu, kobaran api muncul dari dalam rumah korban.

Mengetahui hal tersebut, tambahnya, langsung meminta tolong warga sekitar. Tak lama kemudian, warga berdatangan melakukan pemadaman dengan alat seadanya.

Baca juga:

Advertisement

“Saat kebakaran, pemilik rumah sedang bekerja. Korban beserta istrinya bekerja di sawah dan rumah dalam keadaan kosong,” terangnya.

Sayangnya, usaha tersebut belum membuahkan hasil. Api terus membesar dan membakar seisi rumah yang terbuat semi permanen tersebut. Kejadian ini selanjutnya dilaporkan ke petugas kepolisian dan Damkar Kabupaten Probolinggo.

“Alhasil, tidak menunggu waktu lama petugas berhasil memadamkan api tersebut,” ucapnya.

Iptu Marudji menambahkan, berdasarkan dari keterangan pihak keluarga, diduga api berasal dari obat nyamuk yang masih menyala di dalam kamar korban. “Tidak ada korban jiwa, tetapi terdapat kerugian materil sekitar Rp 75 juta,” katanya. (nun/pix/gie)

Advertisement
Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas