Wisata
Pantai Pasir Putih Masih jadi Favorit Wisatawan Domestik
Memontum Situbondo – Walaupun masih diselimuti Pandemi Covid-19, Obyek Wisata Pantai Pasir Putih yang terletak di Jalur Pantura Desa Pasir Putih, Kecamatan Bungatan, Kabupaten Situbondo mulai menggeliat atau ramai dikunjungi wisatawan domestik, Minggu (04/04).
Keterangan yang disampaikan Direktur Perusahaan Daerah Pasir Putih, Yasin Ma’sum, per tanggal 22 sampai dengan 28 Maret 2021 wisatawan yang berkunjung ke obyek wisata Pantai Pasir Putih sebanyak 2.243 pengunjung, untuk kendaraan bermotor yang parkir sebanyak 462 Kendaraan. “Kamar hotel yang tersewa sebanyak 45 kamar dan tamu hotel sebanyak 90 orang,” jelas Yasin Ma’sum.
Baca juga:
- Pj Wali Kota Malang Minta Peserta Pilkada Taati Peraturan Pemasangan APK
- Paripurna DPRD, Pjs Bupati Trenggalek Serahkan Nota Keuangan Raperda APBD 2025
- Dukung Kegiatan Ponpes, Pemkot dan Kemenag Dampingi Pertumbuhan Ponpes
- Gelar Sarasehan Sambut Hari Santri, Pemkot Malang Tekankan Peran Santri di Era Digital
- Bea Cukai Malang, Pemkab Malang dan Forkopimda Musnahkan 6 Juta Batang Rokok dan Ratusan Liter Miras Ilegal
Lebih lanjut, Yasin Ma’sum menjelaskan, pada tanggal 29 Maret hingga 4 April 2021 pengunjung Wisata Bahari Pantai Pasir Putih sebanyak 3.875 wisatawan. Sedangkan kendaraan yang masuk sebanyak 831 Kendaraan, kamar hotel yang tersewa sebanyak 66 kamar dan tamu hotel sebanyak 145 orang.
“Dengan data tersebut, maka total kunjungan tamu wisatawan pekan ini ada peningkatan sebesar 72 persen, dan peningkatan jumlah kendaraan yang masuk sebanyak 79 persen. Di perhotelan, jika dibandingkan dengan pekan lalu, ada peningkatan sebanyak 46 persen,” kata Yasin.
Tak hanya itu yang disampaikan Yasin, dia juga menerangkan, walaupun masih di selimuti Pandemi Covid-19, tapi sedikit demi sedikit para wisatawan mulai berkunjung ke obyek wisata Pantai Pasir Putih. “Alhamdulillah, pekan ini ada peningkatan pengunjung ke obyek Wisata Pantai Pasir putih, walaupun didominasi dengan wisatawan domestik,” terang Yasin. (her/ed2)