Kabupaten Malang

Pengajian Ahad Legi di Ponpes An Nur 2 Bululawang

Diterbitkan

-

CENDERA MATA: Pemberian cendera mata oleh pengasuh Ponpes An Nur 2 Bululawang Dr. KH. Fathul Bari S.S,M.Ag kepada Dandim 0818 Kab Malang-Batu Letkol Inf Ferry Muzawwad SIP

Memontum Malang–Dalam upaya meningkatkan kemanunggalan TNI dengan para ulama yang ada di Kabupaten Malang, Minggu (21/1/2018) Dandim 0818 wilayah Kab Malang-Batu Letkol Inf Ferry Muzawwad SIP hadir dalam pengajian rutin ahad legi di Ponpes (Pondok Pesantren) An Nur 2 Bululawang Kabupaten Malang.

Kehadiran orang nomor satu di jajaran anggota TNI Kodim 0818 Kab Malang-Batu atas undangan dari pengasuh Ponpes An Nur 2 Bululawang Kabupaten Malang Dr KH Fathul Bari S.S,M.Ag yang terkenal begitu dengan dengan para abdi negara baik Polri maupun TNI.

Pada kesempatan itu, Letkol Inf Ferry Muzawwad SIP berkesempatan memberikan Wasbang (Wawasan Kebangsaan) serta memberikan materi pencerahan kebangsaan kepada para santri dan maupun alumni Ponpes An Nur 2 yang dihadiri sekitar 8.000 satri putra maupun putri. Termasuk para tokoh agama dan tamu undangan lainnya.

Ponpes An Nur 2 yang terkenal dengan keberhasilannya dalam Gerakan Ayo Mondok. Dalam pidatonya Dandim 0818 Letkol Inf Ferry mengatakan betapa besarnya pengaruh para ulama di dalam menjaga keuntuhan NKRI (Negara Kesatuan Republik Indonesia).

Advertisement

“Bukan hanya itu para ulama berperan besar merebut kemerdekaan Indonesia dari penjajahan yang ada saat itu. Kemanunggalan TNI, ulama, dan santri merupakan bagian dari sejarah  bangsa ini yang tidak terpisahkan,” ungkapnya.

Dirinya juga berpesan kepada generasi muda, mari kita jaga persatuan dan kesatuan Bangsa ini dengan sebaik baiknya. Apabila kita dalam hidup bisa menjaga diri kita atau perorangan dengan baik. Maka bangsa ini ke depan akan bisa lebih baik lagi,” ujarnya.

Ada hal istimewa dalam kegiatan kali ini yang mana secara khusus pengasuh Ponpes An Nur 2 Bululawang Kabupaten Malang Dr KH Fathul Bari S.S,M.Ag.

Disela-sela kata sambutannya, mengangkat Dandim 0818 Letkol inf ferry Muzawwas SIP sebagai penasehat Ponpes An Nur 2 Bululawang.(fik/yan)

Advertisement

 

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas