Pemerintahan

Pengurus dan Anggota Forum Osis Situbondo 2020-2021 Resmi Dilantik Wakil Bupati

Diterbitkan

-

Pengurus dan Anggota Forum Osis Situbondo 2020-2021 Resmi Dilantik Wakil Bupati

Memontum Situbondo – Wakil Bupati Situbondo Ir H Yoyok Mulyadi M Si resmi melantik dan mengukuhkan kepada 120 pengurus dan anggota forum OSIS Kabupaten Situbondo di Pendopo Bupati, Kabupaten Situbondo, Jawa Timur, Kamis (30/7/2020) pagi.

Wakil Bupati Situbondo Ir H Yoyok Mulyadi M Si dalam arahannya menjelaskan, forum OSIS adalah wadah organisasi bagi seluruh pengurus OSIS SMK/SMA/MA sederajat Negeri dan Swasta. Selain itu forum ini juga sebagai wadah penghubung bagi mereka yang bergerak dalam organisasi intra sekolah untuk saling bertukar fikiran, berkomunikasi, bersama-sama menciptakan kreasi dan inovasi yang ada di OSIS sekolahnya.

BERIKAN ARAHAN: Wakil Bupati Situbondo Ir H Yoyok Mulyadi M Si. (her/im)

BERIKAN ARAHAN: Wakil Bupati Situbondo Ir H Yoyok Mulyadi M Si. (her/im)

“Tujuan adanya forum OSIS sebagai sarana untuk menambah pengalaman berorganisasi lebih banyak dan lebih berwarna, tidak kaku lagi saat menghadapi masalah OSIS di sekolah, lebih percaya diri saat berinteraksi dengan siswa atau orang baru,” kata Yoyok.

Lebih lanjut H Yoyok mengucapkan, Atas nama Pemerintah Kabupaten Situbondo, kami ucapkan selamat kepada forum Osis Kabupaten Situbondo yang sudah terbentuk, mudah-mudahan ini menjadi harapan semua dalam rangka meningkatkan mutu pendidikan di Kabupaten Situbondo.

“Sekali lagi saya ucapkan Selamat kepada forum OSIS Kabupaten Situbondo yang baru dilantik dan semangatlah dalam menjalankan roda organisasi dengan baik sehingga bisa berguna bagi orang banyak,” ucapnya.

Advertisement

Sementara menurut Kepala Cabang Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur Wilayah Bondowoso Drs Sugiono Eksantoso MM pada kesempatan tersebut mengatakan, saya mengucapkan Selamat kepada forum OSIS Kabupaten Situbondo yang baru saja dilantik dan semoga semakin solid, kompak serta maju dalam berorganisasi.

RESMI DILANTIK: Wakil Bupati Situbondo Ir H Yoyok Mulyadi M Si bersama pengurus dan anggota forum OSIS Kabupaten Situbondo, Jawa Timur. (her/im)

RESMI DILANTIK: Wakil Bupati Situbondo Ir H Yoyok Mulyadi M Si bersama pengurus dan anggota forum OSIS Kabupaten Situbondo, Jawa Timur. (her/im)

Sambung Sugiono, bahwa sebelum dilantik pada hari ini pemilihan pengurus OSIS telah dilaksanakan pada tanggal 23 Juli 2020 yang lalu bertempat di Aula SMAN 2 Situbondo.

“Pemilihan tersebut diikuti oleh sebanyak 120 siswa, dengan rincian dari 59 lembaga sekolah SMA/SMK Negeri dan Swasta se-Kabupaten Situbondo yang mengirimkan masing-masing perwakilannya 2 (dua) siswa, pada akhirnya dipilihlah menjadi 8 siswa sebagai pengurus inti,” pungkasnya. (her/im/yan)

 

Advertisement
Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas