Surabaya

Pesta Cak Koen, Benar-benar Pestanya Pasukan Kuning

Diterbitkan

-

Pesta Cak Koen, Benar-benar Pestanya Pasukan Kuning

Ribuan Paket Sembako Ludes

 
Memontum Surabaya – Ribuan pekerja lapangan di Kota Surabaya tumpah ruah di halaman Taman Surya. Pasukan kuning itu larut dalam acara Pesta Cak Koen 2018. Sebanyak 12.050 paket sembako dibagikan kepada para petugas lapangan. Tak hanya Itu, berbagai doorprize menarik dari bantuan sponsor diberikan untuk memanjakan para petugas lapangan. Di antaranya, tiga unit sepeda motor, 18 sepeda angin, tiga televisi ukuran 32 inch, tiga mesin jahit, tiga mesin cuci, 18 setrika, sembilan magic vom dan berbagai doorprize menarik lainnya.

Acara tahunan yang diselenggarakan Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya ini membagi acara di dua tempat. Bagi para petugas lapangan pria, acara dipusatkan di Taman Surya, sementara untuk perempuan dan lansia, ditempatkan di kediaman wali kota. Anak-anak dari para petugas lapangan ini, juga sengaja dihadirkan untuk memeriahkan agenda tahunan tersebut.

Walikota Surabaya, Tri Rismaharini pun mengatakan dalam sambutannya, setiap tahun pemkot rutin menggelar acara Pesta Cak Koen. Acara ini, sebagai bentuk apresiasi kepada para pekerja lapangan yang selama ini telah bekerja keras dan tidak kenal lelah untuk Kota Pahlawan.

“Saya ucapkan terimakasih kepada semuanya. Dan acara ini juga banyak dibantu oleh para sponsor yang telah perhatian dengan para pekerja lapangan,” kata Risma, Minggu (16/12/2018).

Advertisement

Risma juga menyampaikan, jika biasanya acara Pesta Cak Koen diadakan setelah penghargaan Adipura. Namun, karena tahun ini penghargaan Adipura diundur, dan acara Pesta Cak Koen telah dinanti-nantikan, maka dari itu pihaknya memilih untuk menyelenggarkan acara tersebut.

“Adipuranya baru besok, tapi karena ini (penghargaan) Adipuranya ndak mulai-mulai, sehingga kita adakan. Karena ini (acara cak koen) sudah ditunggu-tunggu oleh mereka,” ujarnya.

Laman: 1 2

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas