Kabar Desa
Polres Batu Salurkan Bantuan Sosial ke Pekerja TPA Tlekung
Memontum Kota Batu – Momen Bulan Ramadan dimanfaatkan oleh Polres Batu menyalurkan bantuan sosial (Bansos) berupa beras 5 kg dalam kemasan kepada para pekerja di TPA Tlekung, Desa Tlekung, Kecamatan Junrejo, Kota Batu, Rabu (29/03/2023) tadi.
Kapolres Batu, AKBP Oskar Syamsuddin, melalui Kasi Humas Polres Batu, AKP Untung Siswanto, menjelaskan bahwa kegiatan yang dilaksanakan tersebut merupakan wujud kepedulian Polri terhadap sesama. “Apa lagi ini Bulan Ramadan, jadi tidak ada salahnya jika kita berbagi sebagai bentuk kepedulian antar sesama khususnya bagi mereka warga kurang mampu secara ekonomi,” terang AKP Untung, saat berada di Mapolres Batu, Rabu (29/03/2023) tadi.
Baca juga :
- Soroti Prodamas, Calon Wali Kota Kediri Bunda Fey Sebut Program Kesejahteraan Masyarakat Harus Lanjut
- Tingkatkan Nilai Keislaman Pelajar, Pemkab Banyuwangi Kembali Gelar FAS
- Kunjungi Kelurahan Manisrenggo, Bunda Fey juga Beri Perhatian Khusus untuk Penyandang Disabilitas
- Datangi Pasar Oro-Oro Dowo, Abah Anton-Dimyati Disambut Yel-Yel Menang Total
- Pj Wali Kota Malang Dukung Jaminan Sosial Ketenagakerjaan untuk Petugas Pilkada 2024
Kegiatan pemberian bantuan sosial ini, menurutnya tidak hanya dilaksanakan oleh Polres Batu saja. Tetapi, juga dilakukan oleh seluruh jajaran Polres Batu. “Sebagai anggota kepolisian sudah selayaknya kami hadir di tengah-tengah masyarakat dalam kondisi apapun. Dan, hari ini sesuai perintah bapak Kapolres Batu, kami salurkan bantuan sosial ini kepada seluruh pekerja dan masyarakat sekitar TPA Tlekung,” tuturnya.
Secara terpisah, salah satu pekerja TPA Tlekung Susiani, mengungkapkan rasa terimakasihnya atas bantuan yang telah diberikan oleh Polres Batu tersebut. Karena, semakin mahalnya bahan pokok sehingga bantuan itu bisa meringankan bebannya. “Terima kasih banyak atas kepedulian bapak Kapolres, dan apa yang telah dilakukan bapak-bapak kepolisian. Ini sangat membantu,” ujarnya. (put/gie)