Probolinggo

Porkota Probolinggo Tingkatkan Prestasi Atlit

Diterbitkan

-

Memontum Probolinggo—–Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Probolinggo menggelar Pekan Olahraga (POR) tahun 2018.POR Kota merupakan kegiatan yang dilaksanakan setiap dua tahun sekali itu diikuti oleh seluruh Siswa SD/MI dan SMP/MTs yang ada di Kota Probolinggo.UU RI NO.3 THN 2005 Tentang Sistem Keolahragaan Nasional serta Peraturan Pemerintah NO. 17 Tahun 2007 Tentang Penyelenggaraan Pekan Dan Kejuaraan Olah Raga.


Ketua Umum KONI Kota Probolinggo,Siswadi mengatakan, POR untuk pelajar SD/MI maupun SMP/MTs itu akan digelar selama lima hari kedepan.Sedangkan Cabang olahraga (Cabor) yang dipertandingkan sebanyak 17 Cabor. Untuk itu kami sudah mengundang seluruh sekolah baik SD/MI maupun SMP/MTs yang ada di Kota Probolinggo,” ungkapnya, Jum ,at (2/11/2018).

Siswadi berharap, seluruh SD/MI maupun SMP/MTs itu ikut berpartisipasi dengan mengirim atlet-atlet mudanya ikut berkompetisi di ajang POR ini.“Bertujuan untuk menjaring atlet-atlet berbakat. Sehingga hasil seleksi untuk POR tingkat provinsi benar-benar bagus dan berkualitas.

Dengan begitu, Kota Probolinggo bisa memperbaiki peringkat di POR SD/SMP untuk tingkat provinsi Jatim. Itu mengingat, prestasi Kota probolinggo untuk POR tingkat provinsi butuh lebih bagus lagi,” ujarnya.

“Perlu ada strategi pembinaan atlet sebagai investasi. Mencetak atlet berprestasi sejak dini membutuhkan waktu yang panjang dengan ditunjang dengan tersetruktur yang berjenjang, berkelanjutan serta berkesinambungan. Sebab mencetak atlet berprestasi memang tidak mudah, memerlukan waktu dengan metode latihan tersentralisasi yang intensif dari hari ke hari. Untuk anak SD memang peran orang tua sangat menentukan. Sebab, anak masih tergantung pada orang tua. Apalagi untuk membentuk atlit itu tak cukup hanya dengan waktu beberapa bulan yang singkat.artinya jika ingin berprestasi berarti tiada hari tanpa latihan agar membuahkan hasil serta grafik tren kemampuannya menunjukkan peningkatan,” terang Siswadi.

Advertisement

Dengan adanya peningkatan jumlah intensif, kami berupaya meningkatkan kesejahteraan atlit dan pelatih menjadi prioritas agar betah di Kota Probolinggo dan upaya tersebut tentunya sangat kami harapkan guna tercapainya yang kita inginkan bersama. Karena itu kami berharap seluruh SD/MI serta SMP/MTs bisa berpartisipasi pada POR kali ini. Sehingga hasil seleksi untuk POR tingkat provinsi yang akan digelar Oktober 2019 nanti bisa maksimal,” tegasnya.(geo/yan)

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas