KREATIF MASYARAKAT

Stroberi Pandanrejo Kota Batu Penuhi Ritel Modern Kota Besar, Permintaan Perhari Tembus 2 Kwintal

Diterbitkan

-

Memontum Kota Batu – Stroberi hasil panen petani Desa Pandanrejo, Kecamatan Bumiaji, Kota Batu, berhasil masuk sejumlah ritel modern seperti swalayan dan kafe di Kota Besar. Dalam sehari, permintaan pasar lebih dari 2 kwintal untuk tiga kawasan yaitu Kota Malang, Surabaya dan Kota Batu.

Supplier stroberi, Nur Tole, mengatakan bahwa kebutuhan stroberi saat ini cukup bagus. Hanya saja, untuk wilayah Batu sendiri, penemuannya belum maksimal sehingga harus ditutupi dari stroberi Bandung (wilayah, red).

“Saat ini stroberi hasil panen dari petani yang ada di Pandanrejo, itu sudah mengisi pasar ritel modern. Seperti Kota Malang, Surabaya, Kota Batu, Bandung hingga Kediri,” terangnya, saat berada Lumbung Stroberi, Desa Pandanrejo, Kecamatan Bumiaji, Kota Batu, Minggu (30/07/2023) tadi.

Baca juga:

Advertisement

Untuk pemenuhan kebutuhan, paparnya, ada sedikitnya 25 petani mitra yang sudah bergabung. Sementara untuk harga, dari petani perkilo stroberi di atas Rp 25 ribu.

“Dari persatu petani, itu kesemuanya kita tampung dengan besaran panen yang ada. Bahkan, hingga sebanyak mencapai 70 Kg untuk persatu harinya dari satu petani mitra,” lanjutnya.

Untuk memaksimalkan pengiriman, ujarnya, pemilahan buah dengan ukuran tertentu melibatkan warga sekitar, terutama ibu-ibu. Sehingga, dalam pendistribusian relatif tidak ada kendala.

“Buah seperti apa dan ukuranya bagaimana, itu sudah disampaikan di awal. Sehingga, dalam pengemasan tidak ada kendala. Buah yang dikemas, pun benar-benar sehat dengan ukuran yang setara. Kami menjual dalam pack mulai setengah hingga kelipatannya,” paparnya.

Dengan telah terbuka pemasaran stroberi hingga di pasar ritel modern, dirinya berharap, produksi stroberi yang menjadi ikon Desa Pandanrejo, bisa terus berkembang. Apalagi, untuk pemenuhan dalam seharinya, membutuhkan jumlah yang lumayan banyak.

Advertisement

“Stroberi Pandanrejo ini sudah dikenal masyarakat luas. Selain menjadi jujukan para wisatawan di daerah lumbung stroberi, buah di sini juga sangat bagus. Karenanya, tinggal pemenuhan pasar yang harus terus ditingkatkan,” lanjutnya. (put/sit)

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas