Kota Malang
Sutiaji Dorong SMA Shalahuddin Jadi Pelopor Sekolah Berbasis Iman dan Taqwa
Memontum Kota Malang – Walikota Malang Drs H Sutiaji berharap SMA Shalahudin menjadi pelopor sekolah berbasis iman dan taqwa. Hal itu disampaikan Sutiaji dalam sambutnnya saat menghadiri Harlah SMA Shalahudin ke 54 di Lapangan Dalam SMA Shalahuddin, Jl. Jaksa Agung Suprapto 10 Malang pada hari Rabu (7/8/2019) pagi.
Dalam sambutannya, Walikota Sutiaji menyatakan bahwa SMA Shalahuddin harus mampu menjadi pelopor sekolah berbasis iman dan taqwa.
“Hal tersebut diharapkan mampu menjawab keresahan orang tua siswa yang saat ini menginginkan sekolah dengan kurikulum pendidikan agama yang dapat menunjang pendidikan karakter bagi anak-anaknya” ujar Sutiaji.
Orang nomer satu di.pemerintahan Kota Malang ini juga berharap agar yayasan pendidikan ini mampu mengembalikan kepercayaan masyarakat sehingga kedepan minat masyarakat untuk menyekolahkan anaknya di SMA Shalahuddin makin meningkat.
“SMA Shalahuddin harus bisa mengembalikan masa-masa kejayaannya seperti tahun 80 an lalu” tambahnya.
Walikota Sutiaji juga berpesan kepada para alumni untuk terus menjaga rasa kebersamaan dan persaudaraan yang telah terjalin sehingga akan tumbuh visi yang sama untuk memajukan SMA Shalahuddin.Tampak hadir pula pada kegiatan tersebut mendampingi Walikota Sutiaji adalah Ketua Yapishh, Masyhuri Mahfudz dan Ketua Dewan Pembina Yapishh, Mohammad Bisri. (*/gie)