Pemerintahan

Tanding Madura United Vs Persebaya, Polisi Terjunkan 1500 Personil Gabungan

Diterbitkan

-

pelaksanaan apel di Stadion Gelora Bangkalan,(2/12/2019)
pelaksanaan apel di Stadion Gelora Bangkalan,(2/12/2019)

Memontum Bangkalan – Laga pertandingan Madura United (MU) Versus Persebaya digelar malam ini di Stadion Gelora Bangkalan (SGB),(2/12/2019). Untuk menjaga kondusifitas pertandingan, polisi menggelar pengamanan dan menerjunkan 1500 personil gabungan.

Hal tersebut disampaikan langsung oleh Kasubbag Humas Polres Bangkalan Iptu Bahrudi. Pengamanan ini diharapkan mampu meredam berbagai euforia berlebih.

“Ada 1500 personil gabungan, polri, TNI dan juga Satpol-PP,” ucapnya.

Diketahui, personil polri yang diterjunkan tak hanya dari polres Bangkalan namun juga beberapa polres di Madura Raya (Bangkalan, Sampang, Pamekasan, Sumenep) serta personil dari Mojokerto Kota dan Gresik. Selain itu juga bantuan personil dari Dalmas Polda Jatim dan juga Brimob.

Advertisement

Dikatakan, pengamanan ini dimulai sejak jam 14.00 wib hingga acara selesai. Petugas juga akan memastikan seluruh pendukung Persebaya hingga keluar dari Bangkalan.

“Kita pengamanan sejak pukul 14.00 hingga seluruh pendukung pulang dari Bangkalan,” pungkasnya. (Isn/nhs/yan)

 

Advertisement
Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas