Kota Malang
Tanggapi Seruan Pergantian Dirut, Ketua DPRD Kota Malang Sampaikan Akan Ikuti Dinamika
Memontum Kota Malang – Kekecewaan pelanggan Perumda Tugu Tirta yang berujung pada seruan pergantian Direktur Utama (Dirut), juga mendapat tanggapan Ketua DPRD Kota Malang, I Made Riandiana Kartika.
Dikatakan Made, bahwa pihaknya akan mengikuti dinamika yang ada. Karena, dari komisi yang bermitra dengan Perumda Tugu Tirta Kota Malang, sudah bersikap dan menyampaikan keinginan masyarakat kepada Wali Kota.
“Jadi, teman-teman dari komisi sudah bersikap. Jadi, kita ikuti saja dinamikanya. Kami sudah sampaikan keinginan masyarakat seperti apa. Yang jelas, kewenangan untuk itu tetap ada ditangan Pak Wali,” ucap Made saat ditemui di Balai Kota Malang, Selasa (20/09/2022) tadi.
Baca juga :
- Pemkot Malang Targetkan Penyelesaian Masalah Anak Putus Sekolah Rampung di 2024
- Bakesbangpol Kota Malang Pastikan TPS Pilkada 2024 Aman dari Banjir di Musim Penghujan
- Atasi Lonjakan Harga Sembako Menjelang Pilkada, Pemkot Malang Siapkan Operasi Pasar
- Datangi Kampung Biru, Abah Anton Terima Dukungan untuk Kembali Memimpin Kota Malang
- Pj Wali Kota Malang Tekankan Kewaspadaan Dini Jaga Kondusifitas Pilkada 2024
Terkait dengan pembentukan panitia khusus (Pansus), Ketua DPRD Kota Malang, mengatakan bahwa itu tidak perlu dibuat. Karena, hal tersebut adalah ranah dari Wali Kota, yang tidak bisa diganggu oleh siapapun.
“Itu ranah murni dan hak prerogatif dari Wali Kota. Kami dari dewan, pun nggak bisa,” lanjutnya.
Lebih lanjut dikatakan, jika Pansus itu bisa dibentuk, asalkan kebijakan dari DPRD bisa mempengaruhi kebijakan tersebut. Sehingga, untuk pergantian Dirut, menurutnya tetap berada di tangan Wali Kota.
“Itu ranahnya Pak Wali, saya nggak berani komen,” imbuhnya. (rsy/sit)