Bengkulu
Tingkatkan Kinerja ASN, Pemkot Bengkulu Sebar Tujuh Logam Mulia
Memontum Bengkulu – Wali Kota Bengkulu, melalui Asisten I, Eko Agusrianto, menyerahkan reward berupa tujuh keping logam mulia kepada beberapa organisasi perangkat daerah (OPD) di lingkungan Pemkot Bengkulu, Jumat (06/01/2023) tadi. Penyerahan penghargaan saat apel itu, diberikan karena di Bagian Sekretariat, merupakan bagian OPD yang memiliki tingkat absensi sangat bagus dalam setiap apel pagi.
Sementara beberapa bagian Sekretariat yang mendapatkan reward, diantaranya seperti Bagian Hukum, Bagian Pembangunan, Bagian Ekonomi, Bagian Umum dan Keuangan. Lalu, Sekretariat Dewan atau DPRD dan Bagian Persidangan di Sekwan.
Menurut Asisten I Pemkot Bengkulu, Eko Agusrianto, bahwa sesuai dengan apa yang disampaikan oleh Wali Kota, Wakil Wali Kota dan Sekda, dalam berbagai kesempatan, yaitu jika disiplin pegawai itu penting untuk peningkatan kinerja. Karena, ASN yang disiplin tentunya akan bertanggung jawab terhadap tugasnya.
Baca juga :
- Perumda Tugu Tirta Permudah Sambungan Baru untuk Masyarakat Kota Malang
- Berhasil Kendalikan Inflasi, Pemkab Jember Raih Penghargaan Nasional dan Jatim
- Pemasaran Pisang Mas Kirana Lumajang Miliki ‘Dekengan Pusat’ untuk Tembus Pasar Global
- Pj Wali Kota Malang Minta Peserta Pilkada Taati Peraturan Pemasangan APK
- Paripurna DPRD, Pjs Bupati Trenggalek Serahkan Nota Keuangan Raperda APBD 2025
“Disiplin aparatur sipil negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kota (Pemkot) Bengkulu, menjadi perhatian khusus Wali Kota, Wakil Wali Kota dan Sekda Kota Bengkulu. Oleh karena itu, di setiap kesempatan, Wali Kota tidak bosan-bosan untuk selalu mengingatkan soal disiplin pegawai. Salah satu wujudnya, seperti dimulai dari kegiatan apel setiap pagi,” ungkap Eko Agusrianto.
Ditambahkannya, bahwa dalam reward itu, ada tujuh logam mulia yang kita serahkan. Termasuk, reward juga berikan juga diberikan kepada salah satu pegawai di Bagian Ortala atas nama Lastri.
“Yang bersangkutan memang orangnya disiplin. Bahkan, pada saat pegawai yang lain tidak ada yang apel, dia tetap hadir di lokasi apel,” terang Asisten I Pemkot Bengkulu. (bkl/sit)