Kabupaten Malang

Wabup Malang Tinjau Dampak Longsor di Lawang

Diterbitkan

-

Wabup Malang Tinjau Dampak Longsor di Lawang

Memontum Malang – Wakil Bupati Malang, Didik Gatot Subroto, melakukan kunjungan kerja ke Desa Srigading dan Desa Sumberngepoh, Kecamatan Lawang, Kabupaten Malang, Jumat (11/03/2022).

Dalam kunjungannya itu, Wakil Bupati Malang, memulai kegiatan dengan menghadiri karya bhakti bersih-bersih sungai dan saluran irigasi Kalimanggis di Desa Srigading, Kecamatan Lawang, yang diinisiasi Kodim 0818 Kabupaten Malang-Kota Batu.

Selanjutnya, Wabup Malang bergeser untuk meninjau langsung titik lokasi bencana tanah longsor yang berada di lereng perbukitan di Desa Sumberngepoh. Turut hadir dalam apel gelar karya bhakti diantaranya anggota Paskhas, Polres Malang, Kodim 0818, jajaran Pemkab Malang, Muspika Lawang, serta lembaga atau organisasi masyarakat setempat.

Dandim 0818 Kabupaten Malang-Kota Batu, Letkol Inf Taufik Hidayat menjelaskan bahwa kegiatan Karya Bhakti ini bertujuan membantu kesulitan masyarakat di wilayah Srigading yang terdampak pasca musibah banjir kemarin.

Advertisement

Baca juga :

Sementara itu, Wabup Malang menyampaikan bahwa Pemerintah Kabupaten Malang, ucapan terima kasih atas inisiasi Kodim 0818 dalam menggelar karya bhakti di Lawang. “Memang saat ini kondisi jalan dan parit belum memenuhi kelayakkan pasca musibah banjir yang menerjang beberapa wilayah di Srigading beberapa hari yang lalu,” kata Didik Gatot Subroto.

Dirinya juga mengucapkan terima kasih atas kehadiran pasukan gabungan dan berharap bisa segera teratasi dengan baik. “Mari, dilaksanakan secara bersama-sama. Sehingga kegiatan ini bisa tuntas dan memberikan manfaat warga masyarakat Srigading. Pasca musibah tanah longsor dan banjir di Lawang ada lima titik musibah. Seperti di Desa Ketindan terdapat jalan longsor. Di Sumberngepoh juga ada tanah longsor. Alhamdulillah yang di Kalirejo sudah dan insyaallah semuanya sudah terselesaikan. Kelurahan Lawang juga terdampak bantaran sungai yang terdampak,” terangnya.

Wabup Didik juga berharap sinergitas dari seluruh elemen untuk mengatasi dan mengantisipasi bencana yang ada di Malang. “Secara keseluruhan dari perkembangan pasca musibah kemarin, dalam beberapa hal akan kita lihat terus dan pantau kondisi ke depannya. Bila nanti memang memerlukan support tenaga, kami akan koordinasikan melalui Pak Dandim dengan harapan nanti ada hal-hal yang bisa disinergikan dalam karya bhakti yang lain. Semoga dapat bermanfaat bagi masyarakat Lawang atas sinergitas yang kita lakukan,” ujarnya. (cw1/gie)

Advertisement
Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas