Pemerintahan

Wisata Kayutangan Heritage Masih Tutup, Terdampak Covid

Diterbitkan

-

Wisata Kayutangan Heritage Masih Tutup, Terdampak Covid

Memontum Kota Malang – Kota Malang telah menerapkan masa transisi menuju New Normal, Pemerintah Kota Malang, Rabu (8/7/2020) telah mempersiapkan tempat wisata yang ada di Kota Malang untuk aktif kembali. Namun, beberapa tempat wisata di Kota Malang seperti kampung kayutangan Heritage dan lainnya masih enggan untuk buka. Hal tersebut terjadi karena mereka tidak ingin kampungnya menjadi tempat penyebaran Covid 19.

Di karenakan banyaknya wisatawan dari luar kota hingga mancanegara datang, mereka masih menutup diri, karena takut kampungnya bisa menjadi tempat penyebaran Covid 19.

“Sampai saat ini kami masih menunggu bantuan dari pemerintah untuk menyediakan alat pencegahan Covid 19 seperti thermogun, handsanitizer hingga alat-alat untuk mencegah virus corona masuk. Itu menjadi kendala kami untuk membuka tempat wisata ini,” ujar Nanang, warga Kampung Kayutangan Heritage.

Sementara itu pembukaan kampung kayutangan heritage juga di undur, karena mereka ingin menjaga kesehatan kampungnya.

Advertisement

“Tidak masalah pembukaannya diundur, kami sabar menunggu, agar semua bisa terkendali sesuai protokol kesehatan,” ujarnya.

Sementara itu, Wali Kota Malang, Sutiaji berjanji akan menyanggupi permintaan dari warga yang tinggal di kampung tematik tersebut.

Bersama dengan Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) akan mengecek kesiapan tempat wisata di Kota Malang ini. Seperti menyiapkan sesuai prokotol kesehatan dengan cuci tangan, penyediaan masker, ketertiban protokol dan yang lainnya.

“Thermogun insyallah bisa dan itu untuk pintu masuk di Kampung Heritage Kayutangan. Disekian titik nanti harus ada tempat cuci tangan agar tidak ada penyebaran Covid 19,” tutupnya. (mg1/yan)

Advertisement

 

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas