Kabupaten Malang
Jalan Ampelgading – Dampit Bergelombang, Makan Korban
Memontum Malang–Kali ini, musibah menimpa pengendara sepeda motor berboncengan, (Rabu (31/10/2018) saat melewati jalan raya Desa Pamotan sekitar jurang klampok, Kecamatan Dampit, Kabupaten Malang. Jalan bergelombang, mengakibatkan nyawa melayang.
Musibah dialami pengendara motor Honda Vario berboncengan pria wanita, tepatnya pukul 14.00. Banyak warga menyebut, jalan bergelombang menyebabkan korban hilang kendali saat menuruni jalan yang menikung tajam di Juwok.
Informasi didapat, korban diketahui bernama Handoko dan Yunaidah, warga Srigading, Desa Randugading, Kecamatan Tajinan, Kabupaten Malang. Keduanya tergeletak di bawah jurang berkedalaman 7 meteran lebih.
Kedua korban yang terluka parah, sempat dibawa menuju Puskesmas Dampit. Naas, korban wanita meninggal dunia. Sedangkan, korban pria, menderita luka parah di tubuhnya.
“Benar ada korban. Tadi masih belum ada identitasnya. Satu dibawa ke Rumah Sakit, rupanya meninggal,” ungkap Kapolsek Dampit, AKP Amung Sri W, kepada Memontum.com, Rabu siang. Pihaknya, sempat menerjunkan anggota ke lokasi kejadian dan memberikan pertolongan.
Sementara itu, warga Dampit-Tirtoyudo-Ampelgading mengetahui jika jalan di tanjakan dan turunan berkelok berkondisi bergelombang. Pemakai jalan yang tidak pernah melewati jalan tersebut akan kesulitan bila tidak berhati-hati. Tidak sekali dua kali, pengendara motor terjatuh dan luka ringan.
“Tiap tanjakan turunan, kondisinya bergelombang. Korban meninggal baru pertama itu. Sebelumnya hanya luka ringan,” ungkap Soleh, warga Ampelgading yang tiap hari melewati jalan Provinsi atau jalur utama di sisi Malang Timur itu. (sos)