Kota Malang
Sinergi Disdik dan PLS UM, Kenalkan LKP kepada Masyarakat Malang Raya
Memontum Kota Malang – Prodi Pendidikan Luar Sekolah (PLS) Angkatan 2017 Pasca Sarjana Universitas Negeri Malang (UM) bekerjasama dengan Dinas Pendidikan Kota Malang, menggelar Gebyar Nasional Pendidikan Luar Sekolah (PLS), di gedung Sasana Krida UM, Kamis (8/11/2018).
Acara bertemakan Semarak Pendidikan Non Formal Untuk Kemajuan Generasi Bangsa ini diisi beberapa kegiatan, diantaranya Senam Bersama, Workshop, Kolase, Lomba Rias, dan Pameran Lembaga Pendidikan Non Formal. Selain diikuti beberapa siswa TK, SD, dan SMP dalam unjuk kreativitas non akademik seperti tarian, pencak silat, dan lainnya, juga diikuti puluhan Lembaga Kursus dan Pelatihan (LKP) se-Malang Raya.
Ketua Panitia Anis Sumiati mengatakan, kebutuhan pendidikan non formal semakin berkembang seiring meningkatnya lulusan sumber daya manusia di bidang yang dibutuhkan, khususnya lulusan dari Prodi Pendidikan Luar Sekolah (PLS). Pasca Sarjana UM.
“Lebih dari 50 LKP yang turut dengan mendirikan 20 stand dengan melibatkan 120 orang. Sementara lebih dari 150 peserta workshop, 50 peserta lomba rias, 250 siswa paud peserta Kolase,” terangnya.
“Kegiatan ini merupakan sinergi antara Dinas Pendidikan kota Malang dengan Prodi PLS UM. Pendidikan non formal itu mulai sebelum dalam kandungan seperti bagaimana menjaga janin dalam tubuh ibu, hingga masuk ke liang lahat seperti bagaimana membimbing orang nazak, memandikan jenazah, dan lainnya. Pendidikan non formal bukan hanya cerdas secara emosional, intelektual, namun juga didukung keterampilan. Jadi nantinya hasil dari PLS, bisa untuk bekerja sendiri maupun menciptakan lapangan kerja,” jelas Kepala Dinas Pendidikan kota Malang Dra Zubaidah MM.