Lamongan

UKM Teater RODA UNISDA Gelar Ajang Temu Karya Teater Jatim Ke-21

Diterbitkan

-

UKM Teater RODA UNISDA Gelar Ajang Temu Karya Teater Jatim Ke-21

Memontum Lamongan – Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Teater RODA UNISDA menggelar kegiatan Temu Karya Teater Jawa Timur yang ke 21. Acara tersebut di gelar pada tanggal 15-19 Januari 2019 di gedung SABUGA UNISDA Lamongan. Kegiatan ini merupakan kegiatan rutin tahunan UKM Teater RODA. Dalam kegiatan itu tersaji ada tiga acara pagelaran yakni Festival Pelajar, Parade teater kampus, dan Workshop Teater.

“Tujuannya di selenggarakan acara ini untuk menjaga tali silaturahmi antar sesama komunitas Teater yang ada di Jawa timur dan berharap komunitas Teater lebih banyak di kenal dan diminati oleh masyarakat,” terang Sri Utami Lestari Ningsih, Ketum Teater RODA UNISDA.

Menurut, Sri Utami, tercatat lebih dari 2500 orang Yang hadir, Sementara itu untuk Festival pelajar ini di hadiri 25 Komunitas dari seluruh wilayah Jatim.

“Kira kira kurang lebih 2500 orang yang hadir dalam pagelaran ini, sementara itu untuk Festival pelajar ini dihadiri 25 Komunitas dari seluruh Jawa timur,” katanya menjelaskan. MInggu (19/1/2019).

Advertisement

Selain itu, kegiatan yang di gelar setiap tahunnya ini mendatangkan tiga dewan juri Sepesial yakni Irwan Jamal (Piktorial Actors Laboratory Bandung), AP Laksana (Penulis Lakon Terbaik Nasional), Geger GE (Teater Roda UNISDA Lamongan).

Keluar sebagai Juara-Juara Penyaji terbaik di Festival Teater Temu Karya ini adalah sebagai berikut, Juara 1: Komunitas Teater Mikro, dengan judul naskah “Gravito”, Juara 2 : Teater Catur Pasuruan, dengan judul naskah “Fajar Shidiq”, Juara 3 : Teater Citra dengan judul naskah “Ayahku Pulang”, Juara Harapan 1: Teater Taman dengan judul naskah “Pinangan”, Juara Harapan 2: Teater Tewol dengan judul naskah “Pinangan”, Juara Harapan 3 : Teater Pelangi, dengan judul naskah “Senja dengan Dua Kelelawar”.

Untuk Kategori Nominasi aktor dan aktris terbaik yang di berikan kepada Marjoso Teater Catur, untuk Artistik terbaik di berikan kepada Teater Mikro dan untuk Sutradara terbaik di berikan kepada Teater Mikro Gravito. Pada acara selanjutnya pemberian penghargaan kepada para peserta yang mendapat juara. Untuk puncak acara kegiatan ini menampilkan persembahan terakhir dari tuan rumah yakni Teater RODA UNISDA Lamongan. (Lai/zen)

Advertisement
Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas