Kota Batu
Antisipasi Bencana Selama Libur Lebaran, DPUPRBM Kota Batu Siagakan Alat Berat hingga Dump Truk
Memontum Kota Batu – Selama libur Lebaran atau saat arus mudik hingga arus balik, Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Bina Marga (DPUPRBM) Kota Batu, akan mensiagakan alat berat sebagai antisipasi bencana. Bahkan, alat penunjang lain seperti dump truk, pun turut akan disiagakan guna mengantisipasi dan layanan terbaik untuk masyarakat.
“Selain alat berat, kita juga siapkan armada dump truck dan skylift truck. Beberapa sarana itu, akan disiagakan di Balai Kota Among Tani,” kata Kepala DPUPRBM Kota Batu, Alfi Nurhidayat, Minggu (16/04/2023) tadi.
Pensiagaan alat berat tersebut, tambah Alfi, diharapkan akan sangat membantu bila sewaktu-waktu terjadi bencana longsoran. Terutama, seperti di Jalan Payung hingga Jalur Klemuk. Dimana, dipastikan bahwa arus kendaraan di lokasi tersebut akan mengalami kepadatan saat liburan mudik Lebaran.
Baca juga:
- Soroti Prodamas, Calon Wali Kota Kediri Bunda Fey Sebut Program Kesejahteraan Masyarakat Harus Lanjut
- Tingkatkan Nilai Keislaman Pelajar, Pemkab Banyuwangi Kembali Gelar FAS
- Kunjungi Kelurahan Manisrenggo, Bunda Fey juga Beri Perhatian Khusus untuk Penyandang Disabilitas
- Datangi Pasar Oro-Oro Dowo, Abah Anton-Dimyati Disambut Yel-Yel Menang Total
- Pj Wali Kota Malang Dukung Jaminan Sosial Ketenagakerjaan untuk Petugas Pilkada 2024
“Yang jelas untuk menghadapi Lebaran, kita sudah siagakan berbagai hal untuk mengantisipasi kejadian yang tidak kita inginkan. Tapi, saya berharap semua berjalan lancar tidak ada musibah apapun,” paparnya.
Selain pensiagaan alat besar, Alfi juga mengatakan, bahwa pihaknya juga telah melakukan antisipasi lain terkait kesiapan arus mudik dan balik. Diantaranya, seperti pemeliharaan penerangan jalan umum (PJU) hingga pemeliharaan jalan. Sehingga, saat libur Lebaran berlangsung, semua berjalan aman. (put/sit)