Kabupaten Malang

Bupati Malang Buka Gebyar Bazar UMKM di Bululawang, PDRB Kabupaten Malang Tembus Angka 85 Trilyun

Diterbitkan

-

Sambutan:Bupati Malang Dr H Rendra Kresna Beri Sambutan

Memontum Malang— Bupati Malang Dr H Rendra Kresna, membuka gebyar Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) Sabtu (6/1/2018) pagi, bertempat di Pasar Desa Sempalwadak Kecamatan Bululawang. Dalam sambutannya, Bupati Rendra menyebut jika keberadaan UMKM sangat berpengaruh pada perekonomian masyarakat setempat, terutama di wilayah desa. Bahkan, PDRB (Produk Domistik Regional Bruto) di Kabupaten Malang hingga tembus angka sebesar Rp 85 triliun.

Tinjau Stand: Bupati Malang Dr Rendra Kresna Tinjau Stand UMKM.(Sur)

Tinjau Stand: Bupati Malang Dr Rendra Kresna Tinjau Stand UMKM.(Sur)

Jumlah tersebut,separuhnya dari sumbangan UMKM. Karenanya,Pemerintah Kabupaten(Pemkab)Malang terus mendukung dan memfasilitasi bagi para pelaku UMKM yang ada di wilayah Kabupaten Malang agar mereka sukses, maju hingga menjadi seorang pengusaha besar.

Dengan mengusung tema ‘Jadi UMKM Siapa Takut’, menurutnya, bahwa pihak Pemkab Malang akan terus menerus mendukung dan memfasilitasi yang terbaik bagi para pelaku UMKM. Dukungan tersebut baik berupa pelatihan, pemberian bantuan langsung maupun kredit lunak kepada pelaku UMKM.

.Para Pelaku UMKM

Para Pelaku UMKM

“Mari kita bersama-sama bersinergi membangun UMKM untuk menjadikan UMKM menjadi pabrik besar. Kita bersama-sama juga harus berusaha dan berdoa agar UMKM ini merangkak menjadi pengusaha besar dan bisa menciptakan lapangan kerja bagi masyarakat Kabupaten Malang,” ungkapnya.

Terlepas dari itu, lanjut Bupatiketika usahanya sukses dan maju, maka para pelaku UMKM ini bisa menjadi orang bermanfaat bagi lainnya. Artinya, jadilah pengusaha yang bisa bermanfaat bagi orang lain dengan menyerap pekerja.

“Para pengusaha yang demikian ini juga sebagai ahli surga. Sebab, dalam usahanya punya niatan ikhlas dan ibadah. Selamat mengikuti kegiatan gebyar da bazar ini, serta usaha semoga sukses dan semakin sukses,” harap Bupati atas nama pemerintah Kabupaten Malang

Advertisement

Bupati tidak akan memandang sebelah mata terhadap keberadaan UMKM ini. Mereka pada dasarnya bergerak untuk memajukan perekonomian. Karena puluhan ribu tenaga kerja saat ini sudah tersebar di seluruh wilayah Kabupaten Malang.

Sementara Hasan Basori Kepala Desa Bululawang menjelaskan, pasar ini dibangun atas bantuan Kementerian Desa (Kemendes) dan dikelola oleh BUMdes (Badan Usaha Milik Desa) dua desa yakni Bululawang dan Desa Sempalwadak setahun lalu.

“Pasar ini terdiri dari 26 kios.Sekarang dalam rangka pengembangan.Karena sesuai persyaratan dari pusat harus BUMdes bersama minimal dua desa.Sesuai dengan UU desa yakni untuk mensejahterakan masyarakat yang mengarah pada UMKM”, terang Hasan.(sur/yan)

Advertisement
Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas