Situbondo

Bupati Situbondo Aktualisasikan Nilai-Nilai Pancasila di Masyarakat

Diterbitkan

-

Bupati Situbondo Aktualisasikan Nilai-Nilai Pancasila di Masyarakat

Program Penguatan Aktualisasi Nilai – Nilai Pancasila, Lanjut Bupati H.Dadang, tidak bisa hanya dilakukan oleh Bakesbangpol saja. Tapi, penguatan aktualisasi nilai-nilai Pancasila ini harus dilakukan bersama-sama.

“Saya lihat meskipun jumlah dari yang hadir pada acara ini tidak sampai ratusan peserta, tetapi saya melihat semangat para peserta ini nantinya mampu mengaplikasi penguatan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan di tengah-tengah masyarakat,” paparnya.

Bupati yang sudah menjabat dua periode itu juga sangat berharap kepala Bakesbangpol bersama tokoh agama, tokoh masyarakat, LSM, tokoh-tokoh organisasi yang lainnya turun ke lapangan untuk mengawal program pemerintah ini, di tengah-tengah kehidupan masyarakat.

Ditambahkan Bupati H.Dadang, contoh nilai Pancasila yang diterapkan dalam kehidupan sehari-hari adalah nilai kebersamaan atau kegotongroyongan. Nilai tersebut jika diterapkan dalam bidang ekonomi tentu akan sangat memudahkan masyarakat.

Advertisement

” rata-rata petani kita memiliki lima sampai enam sapi. Kalau ini digarap bersama-sama, maka limbah sapi-sapi itu dapat diolah dan dimanfaatkan secara kontinyu. Seperti di jual ke pasaran,”ungkapnya.

Sementara itu, Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Situbondo Edi Susilo dalam arahannya mengatakan, tujuan dilaksanakannya penguatan aktualisasi nilai-nilai Pancasila ini, untuk meningkatkan kembali tokoh organisasi, tokoh masyarakat, tokoh agama dan LSM serta pengurus organisasi lainnya yang hadir pada kegiatan ini.

Laman: 1 2 3

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas