Sidoarjo

Caleg Dicoret KPU, Gerindra Sidoarjo Tunggu Rekomendasi DPD Jatim

Diterbitkan

-

Caleg Dicoret KPU, Gerindra Sidoarjo Tunggu Rekomendasi DPD Jatim

Memontum Sidoarjo – DPC Partai Gerindra Sidoarjo belum bisa mengambil langkah tegas terkait kasus pencoretan Calon Legislatif (Caleg) Dapil V (Taman dan Sukodono), M Rifai yang diputusakan KPU Sidoarjo. Alasannya, lantaran sikap dan langkah selanjutnya harus menunggu rekomendasi dari DPD Partai Gerindra Jawa Timur.

“Belum ada jawaban. Surat pencoretan KPU Sidoarjo sudah kami kirim ke DPD Jatim. Tapi belum dapat jawaban karena Ketua DPD Partai Gerindra Jatim sedang luar kota,” terang Sekretaris DPC Partai Gerindra Sidoarjo, Suwono kepada Memo X, Kamis (24/01/2019) di DPRD Sidoarjo.

Lebih jauh, Suwono menguraikan lantaran belum dapat keputusan langkah selanjutnya dari DPD Jatim, pihaknya mengabarkan keputusan pencoretan yang dilakukan KPU Sidoarjo itu ke M Rifai. Akan tetapi M Rifai sudah mendapakan kabar itu sebelum dirinya memberikan kabar lewat ponsel itu.

“Kemungkinan Pak M Rifai sudah dapat informasinya dari KPU atau lainnya. Kabarnya dia (M Rifai) ada kemungkinan bakal mengajukan gugatan. Gugatan itu bisa pribadi juga bisa partai. Tapi partai sibuk untuk proses pemenangan para Caleg dan pemenangan Capres dan Cawapres,” imbuhnya.

Advertisement

Bagi Suwono seluruh langkah yang bakal diambil DPC Partai Gerindra Sidoarjo tinggal menunggu keputusan DPD Partai Gerindra Jatim dan DPP Partai Gerindra Pusat. Termasuk soal rencana penggantian M Rifai sebagai Ketua DPC Partai Gerindra Sidoarjo lantaran harus menjalani hukuman sesuai keputusan Mahkamah Agung (MA) 6 bulan penjara itu.

Laman: 1 2

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas