Bondowoso
Demi Sekolah Ramah Anak, SD Muhammadiyah Bondowoso Gelar Lomba Kelas
Memontum Bondowoso – Seluruh guru SD Muhammadiyah Bondowoso, mengikuti lomba kebersihan dan keindahan antar kelas. Kegiatan tersebut, dilaksanakan Sabtu (12/03/2022) di kelas masing-masing.
Kepala Sekolah SD Muhammadiyah, Ach Dahlan SPd, mengatakan bahwa tujuan dilaksanakannya lomba antar kelas tersebut adalah untuk memberikan pelayanan kepada seluruh siswa agar belajar lebih betah di lingkungan sekolah. “Sesuai petunjuk Kepala Dinas Pendidikan, H Sugiono Eksantoso, tentang ‘Sekolah Ramah Anak’, kami mengaplikasikan dengan mengggelar lomba kebersihan dan keindahan antar kelas,” jelas Dahlan-sapaanya, Minggu (13/03/2022).
Baca juga:
- Soroti Prodamas, Calon Wali Kota Kediri Bunda Fey Sebut Program Kesejahteraan Masyarakat Harus Lanjut
- Tingkatkan Nilai Keislaman Pelajar, Pemkab Banyuwangi Kembali Gelar FAS
- Kunjungi Kelurahan Manisrenggo, Bunda Fey juga Beri Perhatian Khusus untuk Penyandang Disabilitas
- Datangi Pasar Oro-Oro Dowo, Abah Anton-Dimyati Disambut Yel-Yel Menang Total
- Pj Wali Kota Malang Dukung Jaminan Sosial Ketenagakerjaan untuk Petugas Pilkada 2024
Kegiatan lomba kelas ini, tambahnya, sudah menjadi agenda tahunan yang dimulai sejak awal tahun 2000 an. Harapannya, dengan lomba ini agar semua keluarga besar SD Muhammadiyah, dapat terbiasa dengan hidup pola sehat.
Dengan lingkungan yang sehat dan bersih, sehingga para siswa dapat belajar aman, nyaman dan tentram. Kriteria penilaian lomba sendiri, antara lain kreatifitas, pajangan, Ijen Geopark, kebersihan, keindahan, Pojok Literasi, dan kelengkapan.
Dalam lomba ini, wali kelas serta siswa diharuskan membersihkan, menata dan mengatur kelasnya menjadi senyaman dan seindah mungkin untuk kegiatan belajar.
“Sebenarnya, ini lomba dilaksanakan setiap tahun. Namun, karena pandemi, 2 tahun kita vakum dan alhamdulillah tahun ini kita bisa memulai kembali kegiatan rutinan ini,” tambah Guru Olahraga SD Muhammadiyah Bondowoso, Muhammad Rizal. (zen/sit)