Jombang

Desa Candimulyo Jombang Ditunjuk sebagai Tuan Rumah Pelatihan Tim Pendamping Keluarga

Diterbitkan

-

Desa Candimulyo Jombang Ditunjuk sebagai Tuan Rumah Pelatihan Tim Pendamping Keluarga

Memontum Jombang – Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Anak (DPPKBPPA) Kabupaten Jombang menunjuk Pemerintah Desa Candimulyo untuk menjadi tuan rumah pelatihan tim pendamping keluarga di Kecamatan/Kabupaten Jombang, Rabu (29/06/2022) tadi. Turut hadir dalam pelaksanaan itu, Kepala Desa Candimulyo, Sufredo Herlan, Koordinator Penyuluh Lapangan Keluarga Berencana (PLKB) Kecamatan Jombang, Yayuk Agustina serta perwakilan Tim Pendamping Keluarga se-Kecamatan Jombang.

Kepala Desa Candimulyo, Sufredo Herlan, dalam keterangan mengatakan bahwa kegiatan ini difokuskan untuk penanganan stunting. Karena, sekarang sedang digelorakan kebutuhan tentang pendampingan stunting. Stunting sendiri memiliki banyak variabel, yakni dari nol sampai 59 bulan yang menjadi masa transisi stunting.

“Kegiatan ini sebenarnya bukan kami yang menggelar, tetapi kami hanya ketempatan. Kegiatan ini digelar oleh Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Anak, terkait pendampingan keluarga untuk stunting,” ujarnya.

Baca juga:

Advertisement

Desa Candimulyo memiliki warga sekitar 14.293 jiwa yang terdiri dari tiga dusun, yaitu Dusun Candimulyo, Dusun Ngelundo dan Dusun Sidobayan. Sampai saat ini, di Desa Candimulyo sebenarnya tidak ada warga yang mengalami stunting. Hal itu, sebabkan sudah adanya kader-kader pendampingan tentang masalah ibu hamil, melahirkan hingga penambahan gizi.

“Setiap Posyandu di Desa Candimulyo ada pendampingnya. Terdapat 10 Posyandu dan 3 Posyandu Lansia di Desa Candimulyo dengan 24 orang pendamping. Setelah ini, kami juga akan membentuk Posyandu Remaja,” ungkapnya. (azl/gie)

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas