Kota Batu

DPC Relawan Perjuangan Demokrasi Kota Batu Resmi Dilantik

Diterbitkan

-

DPC Relawan Perjuangan Demokrasi Kota Batu Resmi Dilantik

Memontum Kota Batu – Gegap gempita nuansa perjuangan dipekikan para pemuda yang tergabung dalam Relawan Perjuangan Demokrasi (Repdem) Kota Batu. Hal itu, terlihat saat acara pelantikan pengurus dan rapat kerja DPC Repdem Kota Batu, Sabtu (02/07/2022) tadi, di Kantor DPC PDI-Perjuangan Jalan Raya Oro-oro Ombo, Kota Batu.

Pelantikan pengurus DPC Repdem ini, juga dihadiri Sekjen DPN Repdem, DPC Repdem Kota Malang dan DPC Repdem Kabupaten Malang. Selain itu, tampak pula para pengurus PAC PDI-Perjuangan se- Kota Batu serta pengurus DPC PDI-Perjuangan Kota Batu.

Menurut Ketua DPC Repdem Kota Batu, M Syahrul Huda, para pengurus DPC Repdem Kota Batu ini merupakan kepengurusan periode 2019-2024. Akan tetapi, karena untuk Kota Batu baru terbentuk struktur organisasi, maka baru bisa dilantik sekarang.

Baca juga :

Advertisement

“Kita memang dilantik hari ini, sebab struktur organisasi memang baru saja ada. Akan tetapi, kita sudah langsung bergerak dengan membentuk beberapa komisariat guna menyusul ketertinggalan dengan daerah-daerah lain yang lebih dulu ada,” ucapnya.

Menurut Syahrul, bahwa dalam rapat kerja akan difokuskan pada konsolidasi anggota sekaligus memperbesar jaringan pada semua elemen masyarakat. “Pada rapat kerja kali ini selain fokus pada konsolidasi internal, kita juga menargetkan untuk memperluas jaringan. Baik itu untuk para buruh, komunitas pemerah sapi, petani, pedagang serta yang lain, dengan tekat yang kuat ikut dalam membesarkan partai PDI- Perjuangan dan semoga ikut mendongkrak perolehan suara pada Pemilu mendatang,” jelasnya.

Sementara itu, Sekjen Dewan Pimpinan Nasional (DPN) Repdem, Abraham Leo, dalam sambutannya mewakili ketua umum menyampaikan rasa syukur dan bangga karena saat ini para pengurus Repdem merupakan orang-orang yang dulunya merupakan aktivis tak terkecuali di Repdem Kota Batu. “Konsolidasi organisasi harus terus kita lakukan, karena PDI-Perjuangan merupakan simbol demokrasi. Dan saya tertarik dengan komisariat yang telah terbentuk, sebab kita berpihak kepada wong cilik. Untuk itu jangan pernah surut upaya kita untuk selalu dekat dengan rakyat. Repdem harus menjadi ujung tombakmembesarkan PDI-Perjuangan, kita harus bisa menangis dan tertawa bersama rakyat,” ujarnya. (bir/gie)

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas