Gresik

Evolution FC Jatim Siap wakili Jatim ikuti Turnamen “Paradise Cup” di Bali

Diterbitkan

-

Evolution FC Jatim Siap wakili Jatim ikuti Turnamen Paradise Cup di Bali

Memontum Gresik — Pasca tidak direstui berdirinya Tim Sepak bola Putri di kabupaten Gresik oleh Bupati Gresik, Tim ini akhirnya tetap berangkat mengikuti turnamen tingkat Nasional di Bali menjadi satu satunya tim dari Jatim.

Tim Gresik Putri FC yang kini bertransformasi menjadi Evolution FC. Jatim, menjadi satu satunya tim Jawa Timur bersiap menatap kompetisi tingkat Nasional yaitu “Paradise Cup” di Bali.

Paradise Cup sediri merupakan turnamen sepak bola wanita, yang diselenggarakan oleh PSSI Provinsi Bali dengan peserta yang tidak dibatasi oleh tingkat usia.

“Kami berangkat ke Bali habis Magrib jam 19.00 pakai bus dari Kalitutup Gresik” Kata Winda Artha (25), Kapten Tim Evolution FC. Jatim. Rabu, (21/2/2018)

Advertisement

Winda mengatakan bahwa ada 30 pemain, dan 12 Tim management termasuk official dan Pelatih yang akan berangkat ke Bali hari ini.

“17 anak Asli Gresik, sisanya dari daerah lain se Jatim karena namanya sudah ganti mewakili Jatim” ungkap Gadis manis yang bekerja di Wilmar Nabati Gresik ini.

Gadis asal Malang ini mengatakan bahwa kompetisi ini diikuti 6 Tim Putri se indonesia, antara lain, Jakarta 69, Jakarta Prodirect, Persijap Jateng, PFA Bali, IMMAPA Papua, dan Evolution FC. Jatim.

“Nanti kami akan ditampung sementara di rumah Widodo C. Putra, Pelatih Bali United, di Bali dan rumahnya kami jafikan Basecamp Tim selama di Bali” tambahnya.

Advertisement

Ditanya tentang dana untuk berangkat ke Bali lantaran tidak ada support dari pemerintah setempat, Agita Desi Dwijaning Ayu (33), penggiat olahraga Putri di Gresik yang motor dari Tim ini mengatakan bahwa sumber dana diperoleh dari sumbangan warga Gresik yang peduli akan kemajuan sepak bola wanita di Gresik.

“Untuk dana ada bantuan dari masyarakat Gresik yang peduli sama Tim kami, bahkan untuk seragam atau jersey, kita dapat bantuan dari Tuban” kata Agita Desi Dwijaning Ayu (33).

Gita, sapaan akrab Agita, mengatakan bahwa Kompetisi ini juga sebagai ajang pemanasan persiapan jelang piala Pertiwi PSSI Jawa Timur yang merupakan kejuaraan bergengsi sepak bola wanita di Jatim.”Saya berharap bisa juara di kompetisi ini melihat semangat Tim kami” pungkasnya.(gbr/sgg/yan)

Advertisement
Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas