Trenggalek

Gandeng Nelayan, Polres Trenggalek Gelar FGD

Diterbitkan

-

Kapolres Trenggalek berikan materi dalam kegiatan FGD dihadapan nelayan Pantai Prigi

Memontum Trenggalek – Demi terciptanya Kamtibmas kondusif menjelang Pemilu 2019 khususnya di wilayah pesisir, Polres Trenggalek menggelar Focus Grup Discussion (FGD) bersama masyarakat pesisir di Hall Hotel Prigi kecamatan Watulimo Trenggalek.

Mengambil tema sinergitas aparat keamanan bersama komunitas nelayan dalam mewujudkan pemilu 2019 yang aman dan damai, Kapolres Trenggalek AKBP Didit Bambang Wibowo S, didapuk sebagai narasumber utama.

Turut hadir dalam acara tersebut, Kasat Binmas AKP Suyono, Kasatintelkam AKP Katimun, Kapolsek Watulimo AKP Saiful Rohman, Kapospolair, Kapos TNI AL, Camat Watulimo dan 50 orang komunitas nelayan Munjunga, Watulimo dan Panggul.

Dalam materinya, Kapolres Trenggalek menyampaikan bahwa kegiatan FGD tersebut merupakan ajang diskusi tentang bagaimana peran komunitas nelayan mendukung dan membantu menjaga Kamtibmas kondusif di wilayah pesisir.

Advertisement

“Para nelayan ini lah yang setiap hari bersentuhan dengan laut. Nelayan paham tentang berbagai permasalahan yang ada di wilayah pesisir. Sementara personel dan peralatan yang kita punya sangat terbatas, ” ucap Didit, Sabtu (06/10/2018).

Diakui Didit, mendekati tahun politik 2019 pihaknya berharap para nelayan tidak mudah terprovokasi dengan konten-konten tertentu yang bernuasa politik. Ia pun mengajak kembali ke nilai-nilai luhur bangsa seperti gotong royong, teposeliro dan toleransi.

“Seperti diketahui, jika kita melihat perkembangan media sosial saat ini, masih banyak ditemukan hoax, ujaran kebencian, adu domba maupun isu Sara. Lebih berhati-hati dan bijak menyikapi tiap isu karena semua ada kosekwesi hukumnya, ” imbuhnya.

Pada sesi tanya jawab, beberapa nelayan memberikan banyak masukan terkait dengan keamanan wilayah pesisir, diantaranya menambah kapal Kepolisian di wilayah munjungan, mitigasi bencana hingga persoalan pengaruh media sosial terhadap anak.

Advertisement

“Atas beberapa masukan yang disampaikan tadi, kami akan mengambil kebijakan-kebijakan strategis serta melakukan koordinasi dengan pihak terkait sehingga muncul solusi yang bersifat konkrit, komprehensif dan berkesinambungan, ” pungkas Didit. (mil/yan)

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas