Pamekasan

Hadir Istighosah, Bupati Akan Launching Beasiswa Tahfidz

Diterbitkan

-

Hadir Istighosah, Bupati Akan Launching Beasiswa Tahfidz

Memontum Pamekasan – Menuju Pamekasan Hebat Rajjhâ Bhâjrhâ tor Parjhughá Bupati dan Wakil Bupati Pamekasan hadiri Istighosah & Silaturrahim di Lapangan Desa Dempo Barat Kecamatan Pasean Kabupaten Pamekasan, Kamis (27/12/2018)

Usai Istighasah Bupati Pamekasan (Baddrut Tamam) tahun 2019 akan lounching Beasiswa untuk hafidz hafidzah di Pondok Pesantren dan Lembaga Pendidikan Islam.

“Mendorong Putra Putri Pamekasan sebegai generasi yang tidak akan kalah saing, memikiki skill yang bagus kelak akan diberikan beasiswa,” kata Baddrut Tamam dalam ceramah singkatnya.

Bupati menambahkan akan memberikan pembelaan berupa program-program untuk masyarakat demi maksimalnya pelayanan, pelayanan yang prima harus dibumikan di Kota Gerbang Salam, mendorong pertumbuhan ekonomi, merata berkeadilan.

Advertisement

Dia berharap jangan saling bertengkar karena beda pilihan, Pamekasan milik masyarakat, istigasah dan silaturrahim untuk meningkatkan keimanan dan menguatkan ukhuwa islamiyah, terciptanya Pamekasan aman dan nyaman.

“Titik temu kita adalah persaudaraan dan tidak menutup musyawarah (Red), jabatan adalah alat perjuangan untuk Rakyat, pondasi yang sangat luar biasa. Jaga kesatuan dan persatuan, jaga Pamekasan bisa sejuk dan aman,” tutup Bupati Pamekasan.

Kurang lebih 1000 orang yang menghadiri acara istigasah & Silaturrahim, masyarakat Pasean dari semua lapisan, Forkopimda, Ulama & Kiai. Hadir memberikan Tausiyah KH Imam Hasyim dari Kabupaten Sumenep. (go/edo/yan)

Advertisement
Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas